Rossi Hingga Marquez Tersungkur di MotoGP Valencia

Rossi Hingga Marquez Tersungkur di MotoGP Valencia

Valentino Rossi di MotoGP Valencia (Foto: sport.detik.com)

Batam - Sirkuit Ricardo Tomo, Minggu (18/11) diguyur hujan. MotoGP Valencia pun harus dilakukan saat lintasan dalam keadaan basah dan licin. Kondisi ekstrem ini membuat sejumlah pebalap jatuh. Marquez hingga Rossi jadi korban. 

Saat Rossi punya peluang naik podium, The Doctor justru menyudahi MotoGP Valencia penuh penyesalan. Rossi kembali crash, saat dia berada di posisi dua. Meski kesulitan mengejar Andrea Dovizoso di urutan terdepan, Rossi harusnya bisa aman menjaga posisi kedua jika dia tak mengalami kecelakaan.

Meski gagal finis, Rossi tetap berhasil mengunci posisi tiga klasemen akhir pebalap. Dia unggul dua angka di depan Maverick Vinales, yang juga gagal finis karena kecelakaan.

"Tapi bagaimanapun ini tetap hari Minggu yang bagus. Saya kompetitif. Jadi di dua balapan akhir musim ini saya tak mendapatkan apa-apa tapi saya bisa berjuang meraih kemenangan. Ini perasaan yang benar-benar hebat. Saat Anda berjuang meraih kemenangan, itu sesuatu yang positif."

"Hal positif lainnya adalah saya finis ketiga di kejuaraan ini - yang teratas di Yamaha. Saya pikir saya pantas mendapatkannya karena saya selalu berjuang di sepanjang musim, bahkan saat situasinya sulit. Ini tidak mudah karena Maverick memulai dari pole. Saya dari posisi 16. Jadi ini adalah hasil positif lainnya yang kami raih hari ini," tuntas The Doctor.

Video Momen Marquez hingga Rossi Tersungkur di MotoGP Valencia:

(aiy)

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews