Deklarasikan Pemilu Damai oleh HMI, Ini Kata Kapolres Tanjungpinang

Deklarasikan Pemilu Damai oleh HMI, Ini Kata Kapolres Tanjungpinang

Deklarasi dan Launching Pemilu Damai yang digagas HMI Tanjungpinang-Bintan bersama Polres Tanjungpinang di Rupatama Mapolres Tanjungpinang (Foto:ist/humaspolres)

Tanjungpinang - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Tanjungpinang - Bintan menggagas deklarasi Pemilu Damai 2019 bersama Polres Tanjungpinang, Sabtu (10/11/2018) kemarin.

Kegiatan yang digelar di Rupatama Mapolres Tanjungpinang itu dihadiri Ketua Bawaslu Tanjungpinang, Komisioner KPU setempat serta akademisi.

Kapolres Tanjungpinang, AKBP Ucok Lasdin Silalahi yang dipercaya sebagai salah satu pemateri menyampaikan, jika terdapat pelanggaran dan kendala dalam pelaksanaan seluruh proses tahapan pemilu, maka KPU dan Bawaslu selaku penyelenggara bersama - sama akan menyelesaikannya.

"Polri akan mendukung penyelenggaraan Pemilu yang berkualitas. Polri akan bertindak profesional dan berlandaskan netralitas," kata dia, Sabtu (10/11/2018).

Ia melanjutkan, Polri yakin KPU dan Bawaslu bisa mengemban fungsi dalam penyelenggaraan pemilu yang aman dan damai. Pihak kepolisian berkewajiban menjaga penyelenggaraan pemilu dengan nyaman.

"Jika menyangkut dengan hal - hal gangguan Kamtibmas dan ancaman, maka Pihak Kepolisian sudah menyiapkan Personel Kepolisian untuk menjaga kantor KPU dan Bawaslu," ujarnya.

Diketahui, Polri memiliki 4 Satgas untuk menanggulangi kerawanan selama penyelenggaraan pemilu yakni, Satgas Operasi Mantab Brata 2019, Satgas Nusantara yang menangani berita hoaks dan penggunaan media sosial yang menyimpang dan Satgas Politik Uang serta Satgas Anti Teroris.

Adapun kegiatan Deklarasi dan Launching Pemilu Damai Pemantau Pemilu 2019 ini diikuti oleh HMI Tanjungpinang- Bintan, Cipayung Plus, BEM Se- Kota Tanjungpinang dan Pengurus Osis SMA Sedrajat Se- Kota Tanjungpinang dengan total keseluruhan peserta kurang lebih 80 orang.

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews