Punya Kebiasaan Aneh, Pria Ini Suka Makan Bata dan Arang

Punya Kebiasaan Aneh, Pria Ini Suka Makan Bata dan Arang

Pakkirappa Hunagundi, lelaki asal desa Karnakata, India yang suka mengonsumsi bahan-bahan material bangunan (Foto: liputan6.com)

India - Pernahkah terlintas di pikiran Anda untuk mengonsumsi bahan-bahan material bangunan seperti bebatuan, lumpur, atau bata?

Kedengaran aneh memang jika dibayangkan, tetapi itulah yang dilakukan oleh pria asal India ini. Diyakini bahwa pria tersebut mengalami kondisi kecanduan sehingga ia mengonsumsi 3 kg lumpur, batu, dan satu bata setiap hari untuk menekan keinginannya yang aneh.

Miliki kebiasaan aneh sejak umur 10 tahun

Pakkirappa Hunagundi, lelaki asal desa Karnakata, India ini memiliki ketertarikan dalam mengonsumsi bahan-bahan material bangunan sejak masih berumur 10 tahun.

Kebiasaan aneh itu muncul ketika ia memiliki rasa penasaran dan keinginan untuk mencicipi dinding yang terkelupas.

Ia mengklaim bahwa tidak merasakan efek buruk sama sekali saat mengonsumsi puing-puing bangunan tersebut dan sangat menikmati sehingga meneruskan kebiasaan anehnya hingga sekarang.

Tidak pernah mengalami kerusakan gigi

Kegiatan anehnya semakin menjadi, terhitung sejak sepuluh tahun terakhir. Pakkirappa dengan tenang mengungkapkan bahwa dirinya tidak menderita efek samping apapun.

Ia juga mengatakan bahwa tidak ada kerusakan sama sekali pada bagian giginya setiap kali hendak menggigit bebatuan.

Kebiasaan aneh ini disebut Pica

Kebiasaan aneh tersebut digambarkan sebagai gangguan yang dikenal sebagai Pica.

Ini merupakan kondisi dimana orang menderita nafsu makan terhadap zat tanpa nilai gizi.

Lebih memilih batu bata daripada makan ayam

Kecintaannya pada batu bata, lumpur, dan jenis batuan lainnya seperti sudah mendarah daging dalam tubuhnya sehingga ia tidak ingin menukarnya dengan apapun.

Ia mengatakan jika diberi makan ayam goreng sekalipun tidak akan pernah menghentikan keinginananya untuk mengonsumsi material bangunan tersebut.

Tidak hanya bebatuan, ia juga penikmat arang

Keluarga dan sanak saudara Pakkirappa pun sudah berupaya keras setiap hari untuk mengingatkan, melarang, bahkan membantu menyingkirkan kebiasaan aneh dan buruk lelaki ini tetapi usaha mereka seringkali berujung gagal.

Menghasilkan pundi-pundi uang

Kebiasaan aneh yang dimilikinya seringkali mengejutkan banyak orang yang melihatnya.

Dengan berlandaskan hal tersebut, Pakkirappa memanfaatkan kebiasaan anehnya untuk mencari nafkah dengan memamerkan kebolehannya memakan bata, lumpur, dan bebatuan lainnya.

Ia seringkali berkeliling dari satu desa ke desa lainnya bermodalkan bakat fantastis yang ia miliki.

(aiy)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews