Krishna Murti Dicopot dari Wakapolda Lampung, Ini Telegram Kapolri

Krishna Murti Dicopot dari Wakapolda Lampung, Ini Telegram Kapolri

Kombes Krishna Murti. (foto: istimewa/antara)

BATAMNEWS.CO.ID, Jakarta - Wakil Kepala Polda Lampung Kombes Krishna Murti dimutasi dari jabatannya. Pria kelahiran 15 Januari 1970 itu akan menduduki jabatan baru sebagai Kepala Bagian Pengembangan Kapasitas (Kabagkembangtas) Biro Misi Internasional Divisi Hubungan Internasional Mabes Polri.

Mutasi Krishna tertuang dalam Surat Telegram Kapolri bernomor ST 2325/ IX/2016 tertanggal 23 September 2016. Posisi Krishna sebagai Wakapolda Lampung akan digantikan Kombes Bonifasius Tampoi.

Mutasi Krishna bertepatan dengan mencuatnya dugaan tindak kekerasan yang dilakukan Krishna terhadap seorang perempuan. Kasus ini tengah ditangani oleh Divisi Propam Mabes Polri.

Kabar itu bermula dari sejumlah pemberitaan yang menyebut mantan pejabat Kepolisian Daerah Metro Jakarta Raya menganiaya teman perempuannya.

Tak hanya itu, beredar juga foto-foto perempuan yang diduga korban dari Krishna.

Krishna telah berulangkali membantah isu tersebut. Ia mengaku tidak tahu mengenai munculnya informasi yang menyebutnya menganiaya perempuan.

Selain Krishna, Kapolri juga merotasi perwira-perwira di jajaran Mabes Polri.  Salah satunya, Direktur Reserse Narkoba Polda Bali, Kombes Franky Parapat yang dimutasi sebagai analis kebijakan madya bidang Iknas Baresrim Mabes Polri.

Kombes Franky Prapat sebelumnya tersangkut kasus pemerasan bandar narkoba. Dia telah diperiksa Divisi Propam Mabes Polri karena memeras bandar narkoba hingga ratusan juta rupiah.

Perintah penangkapan Franky langsung dari Kapolri, Jenderal Tito Karnavian.

"Kasus yang ada di Bali adalah perintah saya kepada Propam untuk mengawasi secara internal," kata Jenderal Tito.

(ind/bbs)

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews