Duh, Jumlah Kendaraan di Batam Capai 760 Ribu Unit

Duh, Jumlah Kendaraan di Batam Capai 760 Ribu Unit

Arus lalu lintas di Simpang Jam Baloi. (Foto: Ist/Rtmc)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Kemacetan di Batam, Kepulauan Riau, tak lepas dari jumlah kendaraan yang tinggi. Bahkan jumlah kendaraan di Batam hampir mencapai 765 ribu unit.

Data dari Direktorat Lalu Lintas Polda Kepri kendaraan pada tahun 2015 jumlah kendaraan di Kepri secara keseluruhan mencapai lebih dari 1,1 juta. Kendaraan yang paling banyak terdapat di Batam.

Di Batam jumlah kendaran roda dua, dan empat mencapai 765.931 unit, sedangkan di Tanjungpinang 247.351 unit, Karimun 85.527 unit, Lingga 86.285, kemudian Bintan 91.604 unit, kemudian Natuna 14.843 unit.

Tri Novianta Putra, Direktur Lalu Lintas Barang BP Batam mengatakan, kendaraan yang masuk dari Jakarta atau principal yang masuk ke Batam itu konteksnya pedagangan antar pulau dan itu tidak di atur dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 10 Tahun 2012.

"Yang diatur dalam PP 10 Tahun 2012 tidak boleh keluar dari Batam, nah inilah yang menyebabkan jumlah mobil tidak pernah berkurang malah bertambah tiap tahun, karena yang ada hanya masuk," ujar Direktur Lalu Lintas Barang BP Batam, Tri Novianta Putra, usai jumpa pers, Rabu (10/2/2016).

 

[snw]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews