300 Guru PPPK di Riau Masih Belum Sesuai Penempatan, Disdik Lakukan Evaluasi

300 Guru PPPK di Riau Masih Belum Sesuai Penempatan, Disdik Lakukan Evaluasi

Ilustrasi.

Pekanbaru, Batamnews - Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Riau tengah melakukan evaluasi terhadap penempatan guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang belum sesuai. 

Dari total 715 guru PPPK yang lulus seleksi tahun 2022, masih terdapat 300 orang yang penempatannya belum sesuai dengan sekolah asal atau tempat tinggalnya.

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, T Fauzan Tambusai, mengungkapkan bahwa progres relokasi guru PPPK sudah berjalan lebih dari 50 persen. 

Baca juga: Ery Putra Dilantik Menjadi Pj Sekda Inhil untuk Mengisi Kekosongan 

"Yang tidak sesuai penempatan sebagian sudah disesuaikan, progresnya sudah lebih 50 persen lah. Dari 715 orang itu, masih ada 300 yang belum sesuai penempatan," ujar Fauzan kepada wartawan pada Rabu, 21 Februari 2024.

Disdik Riau terus melakukan pendataan dan pemetaan ke sekolah-sekolah untuk penempatan guru PPPK yang mendapatkan tugas jauh dari sekolah asal atau tempat tinggalnya. 

"Sedang kita mapping dan verifikasi ke sekolah, kita carikan yang terdekat lah. Memang tidak semuanya bisa kembali ke Pekanbaru, karena ini ada kaitannya dengan mata pelajaran dan jam mengajar," terang Fauzan.

Pemetaan guru PPPK yang tidak sesuai penempatan dilakukan menyesuaikan dengan Data Pokok Pendidik (Dapodik). Fauzan menegaskan bahwa proses relokasi ini tidak dipungut biaya dan mengimbau para guru untuk tidak semata-mata meminta direlokasi ke Pekanbaru. 

Baca juga: Jalan Lintas Rengat-Tembilahan Diperbaiki, Alat Berat Disiapkan Pemprov Riau 

"Jam mengajar juga harus diperhatikan, jangan sampai nanti jam mengajarnya kurang. Hal tersebut tentunya akan berpengaruh, apalagi guru-guru yang sudah sertifikasi," pungkasnya.

Disdik Riau berkomitmen untuk mengusahakan agar guru-guru direlokasi dengan sekolah terdekat dengan kediamannya, mengingat penempatan kembali dikembalikan ke daerah. 

Proses evaluasi dan relokasi ini diharapkan dapat segera menyelesaikan permasalahan penempatan guru PPPK di Riau agar mereka dapat menjalankan tugasnya dengan lebih efektif.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews