Prabowo akan Jadi Capres Pertama yang Datang ke Kepri, TKD Gelar Rapat Besar di Markas

Prabowo akan Jadi Capres Pertama yang Datang ke Kepri, TKD Gelar Rapat Besar di Markas

Prabowo dijadwalkan akan datang ke Kepulauan Riau dan kampanye di Batam.

Batam, Batamnews - Prabowo Subianto, calon Presiden Republik Indonesia nomor urut 02, telah menjadwalkan kampanye akbarnya di Provinsi Kepulauan Riau, khususnya di Kota Batam pada Sabtu, 13 Januari 2024. 

Acara kampanye tersebut akan digelar di Sport Hall Temenggung Abdul Jamal Batam dan dijadwalkan dimulai pukul 08.00 WIB.

Juru Bicara Partai Gerindra Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Arjal, mengungkapkan, kampanye akbar merupakan bagian dari rangkaian kunjungan Prabowo ke sejumlah daerah di Indonesia. Provinsi Kepri masuk dalam agenda besar tersebut.

Baca juga: BMKG: Waspada, Batam dan Kepri Diperkirakan Dikepung Banjir Rob

"Prabowo benar akan datang ke Batam dalam rangka kampanye akbar. Ini adalah kesempatan bagi masyarakat Batam untuk melihat langsung beliau, yang memang sudah lama menantikan beliau," ujar Arjal kepada Batamnews.co.id.

Arjal menambahkan, pihak Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran telah melakukan rapat persiapan penyambutan Prabowo Subianto ke Batam pada Kamis 11 Januari 2024. Rapat digelar di Rumah Pemenangan TKD Prabowo-Gibran, Batam, di Kompleks Nagoya Gateway, Blok E no 9-10, Lubuk Baja, Batam. 

Rapat dihadiri semua tim pemenangan, mulai dari dewan penasehat, ketua harian, hingga relawan. "Kami sudah membicarakan sejumlah persiapan penting, termasuk koordinasi dengan pihak-pihak terkait,"kata Arjal.

"Kami menargetkan, kampanye akbar calon Presiden Prabowo Subianto dapat dihadiri ratusan ribu orang," Tambahnya.

Baca juga: Kaesang Pangarep Acungkan Jempol untuk Debat Capres, Apresiasi Penampilan Prabowo

Arjal mengaku, kedatangan Prabowo ke Batam sudah lama ditunggu-tunggu oleh para pendukungnya di Kepri. Ia berharap, kampanye akbar ini dapat meningkatkan elektabilitas Prabowo-Gibran di daerah tersebut.

"Target kami adalah menang di satu putaran. Insyaallah, informasi terakhir yang kami terima, untuk Batam, Kepri, 02 sudah (leading) memimpin," pungkas Arjal.

Prabowo Subianto merupakan calon Presiden yang diusung oleh koalisi partai Gerindra, Golkar PAN, Demokrat, PBB, Gelora, Garuda, Prima dan PSI. Ia berpasangan dengan Gibran Rakabuming Raka, putra sulung Presiden Joko Widodo, yang menjadi calon Wakil Presiden.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews