Pelabuhan Penyeberangan Roro Batam Disesaki Penumpang Selama Libur Natal dan Tahun Baru

Pelabuhan Penyeberangan Roro Batam Disesaki Penumpang Selama Libur Natal dan Tahun Baru

Memasuki musim liburan Natal dan Tahun Baru, Pelabuhan Penyeberangan ASDP di Punggur, Kota Batam, mengalami lonjakan signifikan jumlah pengguna. (Foto: Asrul/Batamnews)

Batam, Batamnews - Memasuki musim liburan Natal dan Tahun Baru, Pelabuhan Penyeberangan ASDP di Punggur, Kota Batam, mengalami lonjakan signifikan jumlah pengguna. 

Banyak warga Batam yang memilih kapal penyeberangan Roro sebagai alat transportasi utama untuk perjalanan mereka. Hal ini mencerminkan preferensi masyarakat akan kepraktisan dan efisiensi biaya kapal Roro, pada Selasa, 26 Desember 2023.

Salah satu penumpang Yuni yang hendak berangkat menggunakan kapal penyeberangan Roro dengan tujuan Sei Selari menyatakan lebih memilih moda transportasi ini karena dapat bersama keluarga dan lebih hemat biaya.

Baca juga: Rute Tol Bangkinang-XIII Koto Kampar Jadi Favorit Pengendara Selama Libur Akhir Tahun

"Anak-anak sedang libur sekolah, jadi lebih nyaman menggunakan kapal Roro karena kami bepergian bersama," ujarnya.

Tidak hanya itu, para penumpang juga memadati berbagai tujuan seperti Kabupaten Bintan dan Kuala Tungkal.

"Jika menuju Pakning (Sei Selari), keberangkatan pada sore hari sekitar pukul 3 disesuaikan dengan penataan kendaraan. Selain itu, ada juga perjalanan ke Kuala Tungkal yang tentunya semua informasinya akan disampaikan melalui pengeras suara agar penumpang tidak kebingungan," jelas Dinda, salah satu petugas ASDP di Posko Angkutan Natal dan Tahun Baru.

Baca juga: Terungkap Penyebab Kecelakaan Dua Kapal Dumai Grup di Pelabuhan Selat Panjang

Tingginya jumlah penumpang yang memadati pelabuhan ini terutama disebabkan oleh semaraknya perayaan Natal dan Tahun Baru 2023. Harga tiket yang lebih ekonomis menjadi pemicu utama bagi penumpang yang memilih kapal Roro sebagai sarana perjalanan jauh yang lebih terjangkau.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews