KNRP Gelar Aksi Solidaritas 'Free Palestina' di Karimun, Kumpulkan Donasi hingga Rp 130 Juta

KNRP Gelar Aksi Solidaritas

Aksi Free Palestina di Coastal Area Tanjungbalai Karimun dipadati warga. (Foto: Edo/Batamnews)

Karimun, Batamnews - Aksi solidaritas besar-besaran dengan seruan ‘Free Palestina’ telah menggema di Coastal Area, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri), pada Minggu pagi, 19 November 2023. Lebih dari seribu peserta berkumpul untuk mendukung kemerdekaan Palestina dan mengecam tindakan Israel di Gaza.

Dipimpin oleh Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) Karimun, aksi ini juga diikuti oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk pejabat pemerintahan setempat seperti Sekda Karimun Muhammad Firmansyah dan Ketua DPRD Karimun M Yusuf Sirat. 

Keduanya menyampaikan solidaritas mendalam kepada rakyat Palestina yang kini mengalami penindasan.

Baca juga: BC Kepri Tangkap Mini Tanker Penyelundup BBM di Perairan Anambas, Dua Orang Ditetapkan Tersangka

“Kita memang tidak bisa membantu secara langsung. Maka, kita membantu dengan doa, memberikan semangat dan memberikan donasi untuk saudara-saudara kita di Palestina,” kata Sekda Firman.

Dalam suasana penuh haru dan solidaritas, peserta aksi berjalan kaki sambil melantunkan sholawat dan menyuarakan dukungan untuk Palestina. Tidak hanya berjalan, mereka juga melakukan pengumpulan donasi dan lelang barang-barang bertema Palestina, seperti figur dan syal bergambar bendera Palestina.

“Kegiatan ini merupakan kegiatan kemanusiaan atau aksi solidaritas untuk rakyat Palestina,” kata Ketua KNRP Karimun, Syafriadan.

Baca juga: Bawaslu Karimun Minta Caleg Hindari Politik Uang, Ingatkan Ancaman Pidana hingga 6 Tahun

“Dari aksi yang kita lakukan, Alhamdulillah terkumpul donasi dari sumbangan masyarakat, perusahaan, dan juga hasil lelang yang kita lakukan, itu jumlahnya sekitar Rp 130 juta,” tambahnya.

Untuk donasi yang terkumpul dalam aksi yang dilakukan itu, nantinya akan langsung disalurkan melalui rekening KNRP ke Palestina.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews