KPK RI Dikabarkan Menggeledah Rumah Dinas Menteri dari Nasdem

KPK RI Dikabarkan Menggeledah Rumah Dinas Menteri dari Nasdem

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Foto: Dok. Pribadi)

Jakarta, Batamnews - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia melakukan penggeledahan di Rumah Dinas Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (SYL), yang terletak di Widya Chandra, Jakarta Selatan (Jaksel). Penggeledahan ini masih berlangsung hingga saat ini.

Ali Fikri, Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK, mengonfirmasi kegiatan tersebut dengan mengatakan, "Benar ada giat (kegiatan) di sana. Giat sedang berlangsung."

Hingga berita ini ditulis, belum ada informasi resmi mengenai apa yang telah diamankan dalam penggeledahan ini. Tim KPK masih berada di lokasi untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut.

Baca juga: Krisis Air Bersih Hingga Jaringan Telekomunikasi Melanda Tambelan

Penggeledahan ini diduga terkait dengan penanganan kasus korupsi yang tengah ditangani oleh KPK di Kementerian Pertanian (Kementan). Saat ini, kasus tersebut masih dalam tahap penyelidikan, dan KPK belum mengungkapkan konstruksi kasus dugaan korupsi secara rinci. 

Namun, KPK sebelumnya telah mengungkapkan bahwa terdapat tiga klaster dugaan korupsi di Kementan, termasuk dugaan praktik jual beli jabatan.

Ali Fikri beberapa waktu lalu menyatakan, "Benar, salah satu aspek kasus yang sedang didalami penyelidik adalah terkait tindak lanjut laporan dugaan tindak pidana korupsi yang terjadi di Kementan, khususnya terkait praktik penempatan pegawai dalam jabatan."

Baca juga: Video Viral Kecelakaan di Tanjunguban: Mobil Biru vs. Sepeda Motor

Sebelumnya, Syahrul Yasin Limpo juga pernah diperiksa oleh KPK. Pada saat itu, ia menyatakan telah memberikan keterangan kepada penyidik dengan kerjasama yang baik. 

"Alhamdulillah panggilan ini sudah jalan, dan saya sudah diperiksa secara profesional," ujar Syahrul saat keluar dari Gedung ACLC KPK pada Senin (19/6). 

"Saya kira apa yang dilakukan KPK sudah sesuai dengan SOP, sesuai dengan prosedur, dan saya sudah menyelesaikan semuanya itu dengan apa yang bisa saya jawab," tambahnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews