Ada Pipa Bocor di Simpang Bandara Hang Nadim Batam, Puluhan Komplek Perumahaan Bakal Mati Air

Ada Pipa Bocor di Simpang Bandara Hang Nadim Batam, Puluhan Komplek Perumahaan Bakal Mati Air

Ada pipa air bocor di Simpang Bandara Hang Nadim Batam (ilustrasi)

Batam, Batamnews - Kembali terjadi pipa air bocor di Batam. Lagi-lagi kebocoran ini disebabkan pengerjaan proyek lain. Dampaknya ke masyarakat banyak.

Dilansir dari IG Air Batam Hilir, Rabu (13/9/2023), telah terjadi kebocoran pipa DCIP DN 300mm di Simpang Bandara.

"Kebocoran pipa itu, saat ini dalam proses perbaikan," tulis ABHi. 

Baca juga: Konflik Pulau Rempang

Akibat pipa bocor dan perbaikan pipa yang bocor, akan berdampak pada banyak pelanggan di sekitar itu, berupa air mati atau saluran air mengalir kecil.

Area terdampak : Pesona Asri, Marbella, Botania, Geisya, Nadim Raya, Buana Vista, Rexvyne Village, Panorama, Gardan Raya, The Hill, Bukit Raya, BCL, Rajawali, Bandara, Bunga Raya, Permata Bandara, Puri ASri, Intan Residence, Odessa, Angsana, Taman Yasmin, Komplek Techno City, Family Dream, Arira, Griya KDA Bandara, Cipta Mandiri, La Vinca, Taman Yasmin, Wahana Mas dan sekitarnya.

Baca juga: Korupsi BBM Miliaran Rupiah: Kejari Geledah Ruang Bagian Umum Dekat Prokopim Setda Lingga

"Kami menyiagakan mobil tangki air bersih untuk pelanggan yang mengalami gangguan suplai air hingga 1x24 jam, yang dapat dikoordinir oleh Ketua RT/ RW/ Kelurahan setempat, lalu menyampaikannya melalui layanan saluran resmi kepelangganan Air Batam Hilir," tambahnya  


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews