Menteri Sandiaga Uno Manfaatkan Konser Coldplay di Singapura dengan Buat Paket Wisata di Batam dan Bintan

Menteri Sandiaga Uno Manfaatkan Konser Coldplay di Singapura dengan Buat Paket Wisata di Batam dan Bintan

Menteri Pariwisata Sandiaga Uno akan manfaatkan konser 4 hari Coldplay di Singapura dengan membuat paket wisata di Batam dan Bintan (ilustrasi)

Batam, Batamnews - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, berencana untuk menghadirkan paket wisata di Batam dan Bintan sebagai respons terhadap konser Coldplay yang akan digelar di Singapura.

Dalam konferensi pers mingguan secara daring, Sandiaga Uno menjelaskan langkah ini sebagai upaya untuk mencegah wisatawan asing meninggalkan Batam dan Bintan menuju Singapura secara langsung. 

Baca juga: Coldplay Bakal Tampil 4 Hari di Singapura di Januari 2024

"Kita akan mengambil langkah antisipasi agar wisatawan tidak langsung pergi dari Batam. Kita akan membuat paket wisata di Batam agar tidak kehilangan keseluruhan kunjungan yang seharusnya menuju Singapura," ujar Sandiaga Uno, Senin (12/6/2023).

Menurut Sandiaga Uno, ini merupakan peluang yang dapat dimanfaatkan oleh Indonesia, terutama karena Batam merupakan destinasi pariwisata terbesar kedua setelah Bali dalam hal jumlah kunjungan wisatawan mancanegara. 

Baca juga: Puteri Indonesia Intelegensia Wakil Kepri, Lycie Joanna Ikut Jadi Calo Tiket Coldplay, Ini Katanya Setelah Viral

"Kita akan mencari solusi dengan membuat paket wisata di Bintan dan Batam. Wisatawan dapat menikmati konser di Singapura, namun menginap di Batam dan Bintan," tambah Sandiaga.

Coldplay dijadwalkan tampil di National Stadium Singapura pada tanggal 23, 24, 26, dan 27 Januari 2024. Penjualan tiket akan dibuka dalam tiga tahap, yaitu Artiste Presale pada 19 Juni 2023, Live Nation Presale pada 19 Juni 2023, dan General Sale pada 20 Juni 2023.

Sementara itu, konser Coldplay di Indonesia akan digelar pada tanggal 15 November 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews