Usai Heboh Hina Jokowi, Akun Facebook Jusri Sabri Ditutup

Usai Heboh Hina Jokowi, Akun Facebook Jusri Sabri Ditutup

Foto yang diposting akun Facebook Jusri Sabri. (Foto: BATAMNEWS)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Akun Jusri Sabri, warga Tanjungpinang, Kepulauan Riau, yang memposting foto Presiden Jokowi tengah diinjak, menghilang. Akun tersebut dinyatakan pihak Facebook telah rusak atau sengaja dihilangkan.

Jusri Sabri itu membuat heboh jagat jejaring sosial Facebook sembari mengumpat beberapa hari lalu.

“Ada (apa) dengan Jokowi ya? Terakhir uang pensiun PNS dan TNI juga mau ditiadakan. Gak habis2 mau menyengsarakan rakyat Indonesia. Apa udah nggak waras lagi presidek ku ini ya?” tulis Jusri Sabri dalam status Facebooknya itu.

Tak lama kemudian, ia cepat-cepat menghapus postingan yang sudah menyebar luas tersebut. 

“Postingan hate speech saya sudah saya hapus atas saran dari sahabat2 dan kakanda kita yg peduli. Dan saya khilaf. Mohon bagi yang tidak puas jangan screen shoot dan sebarkan lagi,” tulis Jusri di status berikutnya.

Ia juga mengingatkan, “bagi yang menyebarkan lagi postingan saya itu di luar tanggungjawab saya. Terima kasih.”

Namun sejumlah akun mengomentari pedas postingan Jusri. “Hari ini laporan sudah masuk, segera proses. Banyak yang dilanggar katanya,” ujar akun Bara Kepri.

Namun Jusri membela diri dan mengatakan, ia sudah menghapus postingan tersebut. 

Jusri dikabarkan sudah dilaporkan ke pihak berwajib terkait perbuatannya tersebut. 

 

[snw]


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews