Pedang Pora dan Karpet Merah Sambut Kapolda Kepri yang Baru, Irjen Tabana Bangun

Pedang Pora dan Karpet Merah Sambut Kapolda Kepri yang Baru, Irjen Tabana Bangun

Tradisi pedang pora menyambut kedatangan Kapolda Kepulauan Riau yang baru, Irjen Tabana Bangun. (Foto: Bidhumas Polda Kepri)

Batam, Batamnews - Bentangan karpet merah dan tradisi pedang pora menyambut kedatangan Kapolda Kepulauan Riau yang baru, Irjen Tabana Bangun, Senin (30/1/2023).

Acara ini merupakan bagian dari upacara Farewell And Welcome Parade, menyambut Tabana Bangun pada hari pertama menyandang Kapolda Kepri.

Selain itu, dilakukan juga penyerahan Pataka Polda Kepri Seligi Sakti Marwah Negeri dari pejabat lama, Irjen Aris Budiman kepada Tabana Bangun. 

Baca: Dilantik Kapolri, Irjen Pol Tabana Bangun Resmi Jabat Kapolda Kepri

Tabana Bangun mengatakan, kepemimpinan Kapolda Kepri yang lama tersebut dalam mengelola kesatuan Polda Kepri tentunya dengan cara yang dilandasi oleh komitmen dan integritas yang tinggi. 

"Dalam hal itu pastinya dilandasi dengan profesional dan pengalaman, maka akan memberikan arah kebijakan kepada saya selalu pejabat yang baru," ujar Tabana Bangun. 

Baca: Sosok Brigjen Pol Tabana Bangun, Putra Asal Tanah Karo Jadi Kapolda Kepri

Selain itu, ia juga meminta dukungan dan kerjasama dari segenap Forkopimda Kepri agar tetap melanjutkan hubungan yang selama ini telah terjalin. 

"Sebagai pejabat yang baru saya mohon dukungan tuhan dan doa restu segenap bapak Forkopimda Provinsi Kepri, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan segenap anggota jajaran Polda Kepri," kata dia. 

Baca: Kapolri Tunjuk Brigjen Tabana Bangun Jadi Kapolda Kepri Gantikan Irjen Aris Budiman

Di tempat yang sama, Aris Budiman mengucapkan selamat dan sukses kepada Tabana Bangun sebagai Kapolda Kepri. Ia juga mengatakan selamat datang di bunda tanah Melayu, Negeri Segantang Lada.

"Semoga sehat selalu dan sukses di tanah Melayu yang kita cintai ini," pungkas Aris. 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews