Pemprov Kepri Salurkan Bantuan Dana hingga Logistik untuk Korban Banjir Natuna dan Tambelan

Pemprov Kepri Salurkan Bantuan Dana hingga Logistik untuk Korban Banjir Natuna dan Tambelan

Gubernur Kepri, Ansar Ahmad menyapa warga terdampak banjir rob.

Tanjungpinang, Batamnews - Curah hujan tinggi disertai air laut pasang sejak beberapa hari terakhir, membuat sejumlah wilayah di Kepulauan Riau (Kepri) yakni, Kabupaten Natuna dan Pulau Tambelan, Kabupaten Bintan, diterjang banjir rob.

Gubernur Kepri, Ansar Ahmad pun telah menginstruksikan instansi terkait untuk melakukan penanganan. Bahkan juga menyerahkan bantuan dana sebesar Rp300 juta bersumber dari dana Bantuan Keuangan Khusus Dalam Rangka Penanganan Dampak Bencana Alam Banjir di Kabupaten Natuna.

Selain uang, Pemprov Kepri juga mengirimkan sejumlah bantuan logistik melalui BPBD Kepri ke Natuna. Adapun bantuan logistik tersebut yaitu 1 unit rubberboat, 40 buah life jaket, 200 lembar selimut, 200 matras dan 120 kasur. Semuanya akan dikirim.

Baca juga: Bencana Banjir Natuna, Ansar Perintahkan BPBD Kepri Gercep Distribusikan Bantuan

"Hari ini bantuan tersebut dikirimkan ke Natuna dengan menumpangi pesawat Nam Air dengan total bobot mencapai 450 kg," ujar Ansar, Jumat (16/12/2022).

Sementara untuk yang di Pulau Tambelan, Kabupaten Bintan juga dikirimkan bantuan logistik oleh BPBD Kepri untuk membantu para korban banjir di sana.

Adapun rencana logistik yang akan dikirim ke Tambelan  diantaranya, kasur busa 16 unit, sprei 16 lembar, selimut 48 helai, kit kebersihan 16 buah, perlengkapan bayi 10 paket, family kit 5 paket dan perlengkapan dapur 2 set.

"Bagi warga yang rumahnya terdampak tetap sabar, dan saling memberi support satu sama lainnya. Kita komunikasi terus secara intens. Kita juga sudah meminta kepada kepala BPBD agar monitor terus, kita jaga jangan sampai terganggu kesehatan masyarakat," ucapnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews