Pilkada Serentak 2015

Duh, Sejumlah Warga Batam Tak Menerima Undangan Pencoblosan

Duh, Sejumlah Warga Batam Tak Menerima Undangan Pencoblosan

screenshot

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Indikasi adanya ketidakberesan mulai terasa menjelang sehari pilkada 9 Desember 2015. Sejumlah warga Kecamatan Sekupang, Batam, Provinsi Kepri, hanya menerima satu undangan pencoblosan.

 

Padahal sehari lagi pilkada akan digelar. Undangan tersebut bahkan hanya diantar kurir seorang bocah SD.

 

"Barusan dianter undangan ke rumah sama anak-anak usia SD. Undangan hanya saya yang dapat, suami ga dapat," ujar Farida, warga Kelurahan Sei Harapan, Kecamatan Sekupang, Kota Batam, Selasa (8/12/2015).

 

Farida sempat bertanya mengenai undangan untuk suaminya, namun karena bocah SD yang menjawab, jawabannya pun ngawur.

 

"Undangannya kata dia nggak cukup, kok yang disuruh mengantar anak kecil," kata dia.

 

Farida mengaku heran dengan penugasan yang diberikan kepada bocah tersebut.

 

Sejumlah warga lainnya juga mempertanyakan surat undangan yang kurang.

 

"Di rumah ada dua orang tapi undangannya cuma satu," ujar seorang warga Tiban.

 

Ia curiga hal tersebut sengaja diciptakan untuk menggembosi salah satu pasangan di pilkada ini.

 

"Sepertinya ada kesengajaan," ujar dia.

 

Seorang warga Batam lainnya bahkan tak mendapatkan undangan sama sekali. 

 

"Saya nggak dapat undangan sama sekali," ujar warga Batam lainnya.

 

 [snw]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews