AJOI Natuna Bagi-bagi Sembako untuk Lansia di Ranai

AJOI Natuna Bagi-bagi Sembako untuk Lansia di Ranai

AJOI Natuna membagikan paket sembako untuk sejumlah lansia di Kota Ranai (Foto: Yanto/Batamnews)

Natuna, Batamnews - Aliansi Jurnalistik Online Indonesia (AJOI) Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau (Kepri), menggelar kegiatan sosial berupa bagi-bagi sembako kepada lansia dan warga kurang mampu, Sabtu (26/2/2022).

Ketua AJOI Natuna, Roy Parlin Sianipar berharap bantuan tersebut dapat berguna bagi masyarakat yang membutuhkan.

Baca juga: Tekad Pondok Tahfidz Hidayatullah Natuna Lahirkan Generasi Penghafal Al Quran

“Karena di situasi Covid ini, banyak yang terdampak perekonomiannya,” ujar Roy.

Belasan paket sembako diserahkan Pengurus AJOI Natuna secara door to door kepada warga Ranai dan sekitarnya.

Roy juga mengucapkan terimakasih kasih kepada seluruh anggota AJOI Natuna, yang telah kompak mendukung kegiatan tersebut.

“Saya berharap kegiatan sosial ini bisa berkelanjutan,” harapnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews