Mencurigakan, 27 Warga Negara Asing Sering Keliling Kompleks Warga Kabil

Mencurigakan, 27 Warga Negara Asing Sering Keliling Kompleks Warga Kabil

Kompleks Perumahan Armendo Raya Kabil. (Foto: Jimmy)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Warga disekitar Perumahan Armendo Raya, Kabil, Kecamatan Nongsa, Batam, Kepri, resah dengan keberadaan 27 orang warga negara asing (WNA) asal India yang berada di lingkungan mereka.

Sejumlah pria berkulit hitam itu tinggal di empat rumah yang berbeda. Mereka diketahui sudah sebulan lebih berada di tempat tersebut.

Diketahui warga India tersebut tinggal sementara karena menunggu pengurusan visa untuk berangkat ke Korea.

"Saya sudah laporkan ke Polsek, Polres dan Intelkam tentang keberadaan mereka," ujar Slamet, Ketua RT 06/RW 06, saat dikonfirmasi batamnews.co.id, Jumat (13/11/2015).

Ia mengatakan, warga India tersebut saya terima dibawa oleh warga saya. 

"Warga saya datang menanyakan tempat kos, mereka saya terima karena ada bukti laporan dari Kepolisian," katanya.

Istri Slamet saat ditemui di rumahnya mengatakan, sejauh ini masih aman-aman saja. Tapi, mereka pagi dan sore keliling komplek, kadang pergi ke pasar.

Sementara Ketua RT Perumahan Jasinta tahap II, yang bersebelahan dengan Perumahan Armendo Raya saat ditemui batamnews.co.id mengatakan, warga India tersebut sering beraktivitas keliling komplek perumahan.

"Sejauh ini belum ada masalah, tapi mereka sering keliling perumahan. Kelihatannya nggak kerja, dan kabarnya menunggu visa," ujar ketua RT yang enggan namanya dituliskan.

Baca juga:  Imigrasi Batam Mengaku Tak Tahu Ada 27 WNA India Berkeliaran

 

[is/jim]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews