Thomas Cup: Indonesia Duetkan Ahsan/Daniel Tantang Taiwan

Thomas Cup: Indonesia Duetkan Ahsan/Daniel Tantang Taiwan

Daniel Martin diduetkan dengan Mohammad Ahsan dalam laga menghadapi Taiwan (Foto: Badminton Indonesia)

Aarhus, Batamnews - Indonesia akan menjalani laga pamungkas Grup A Thomas Cup 2020 menghadapi Taiwan. Pertandingan ini digelar Rabu (13/10/2021), pukul 13.30 WIB.

Indonesia saat ini berada di puncak klasemen sementara Grup A dengan raihan dua kemenangan. Kemenangan diraih Indonesia saat melawan Aljazair (5-0) dan Thailand (3-2).

Meski demikian, tim Merah Putih belum bisa dipastikan lolos ke perempat final Thomas Cup 2020. Taiwan dan Thailand yang berada di peringkat kedua dan ketiga juga masih berpeluang lolos.

Baca juga: Thomas Cup: Indonesia dalam Ancaman Taiwan dan Thailand

Indonesia membuat kejutan dengan mendorong Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sebagai ganda pertama untuk menghadapi Lee Yang/Wang Chi Lin.

Sementara posisi slot ganda kedua diisi oleh ganda dadakan Mohammad Ahsan/Daniel Marthin. Ahsan/Daniel bakal bertemu Lu Ching Yao/Yang Po Han.

Sementara itu di nomor tunggal, Indonesia tetap memainkan Anthony Ginting, Jonatan Christie, dan Shesar Hiren Rhustavito.

Ginting bakal berjumpa Chou Tien Chen, Jonatan berduel lawan Wang Tzu Wei, sedangkan Vito bertemu Chi Yu Jen.

Duel Indonesia vs Taiwan bakal berlangsung di TVRI pada Rabu (13/10/2021) pukul 13.30 WIB. Laga ini merupakan perebutan tiket lolos dari Grup A.

Jadwal siaran langsung Thomas Cup:

Rabu (13/10)
13.30 WIB - Indonesia Vs Taiwan (Grup A)
18.30 WIB - Thailand Vs Aljazair (Grup A)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews