Stok Menipis, Vaksin di Batam Hanya Cukup untuk Suntikan Dosis Kedua

Stok Menipis, Vaksin di Batam Hanya Cukup untuk Suntikan Dosis Kedua

Ilustrasi vaksinasi Covid-19 (Foto:Radar Bali)

Batam, Batamnews - Stok vaksinasi Covid-19 di Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), sudah mulai menipis. Vaksinasi masal pun sudah mulai dikurangi sejak tiga hari belakangan.

Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad mengatakan, stok vaksin Covid-19 yang sudah menipis sudah dikomunikasikan kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepri.

“Saya sudah hubungi Pak Bisri (Kepala Dinas Kesehatan Kepri) bahwa vaksin tidak juga masuk ke Batam,” ujar Amsakar, Senin (12/7/2021).

Dari komunikasi tersebut, Amsakar menyampaikan bahwa pihak Pemprov Kepri juga sudah menghubungi Kementrian Kesehatan (Kemenkes) RI. Namun pasokan vaksin Covid-19 dari pusat ke Kepri juga belum ada.

Baca juga: Kondisi Terkini Ansar Ahmad Pasca Dinyatakan Positif Covid

“Pak Bisri juga sudah komunikasi ke Menko Perekonomian agar menyegerakan distribusi vaksin,” katanya.

Seharusnya dalam waktu dekat ini, 5 ribu Multi Dose Vial (MDV) atau 50 ribu dosis vaksin akan tiba di Batam. Akan tetapi hingga saat ini belum juga ada kabar baik tersebut.

Saat ini, vaksinasi Covid-19 di Kota Batam masih hanya dilakukan untuk dosis kedua. Sebelumnya 2.500 MDV telah masuk ke Batam.

“Dosis kedua sudah terjadwal, jadi sekarang vaksinasi untuk dosis kedua saja,” katanya.

Karena itu, Amsakar pesimis target 70 persen vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat Batam sulit dicapai dengan kondisi seperti ini. Padahal sebelumnya vaksinasi Covid-19 sudah menyasar pelajar yang berusia 12-17 tahun.

“Untuk pelajar saja masih tercapai 11 persen,” kata dia.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews