Update Corona Batam: 65 Kasus Baru, 579 Pasien Dirawat

Update Corona Batam: 65 Kasus Baru, 579 Pasien Dirawat

Ilustrasi.

Batam, Batamnews - Perkembangan terkini kasus Covid-19 di Kota Batam, Kepulauan Riau masih menunjukkan tingginya kasus baru.

Per Selasa (27/4/2021), dilaporkan ada 65 kasus baru yang terdiri 61 kasus tanpa gejala dan 4 kasus bergejala.

Data Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam menunjukkan ada 7.069 kasus secara akumulatif dengan peningkatan kasus aktif sebanyak 579 kasus atau 8,19 persen.

Adapun pasien positif Corona yang meninggal dunia juga bertambah 1 orang, dengan jumlah pasien meninggal dunia sebanyak 161 orang atau 2,27 persen.

Sementara, 18 orang pasien dilaporkan sembuh dan menambah angka kesembuhan menjadi 6.329 orang atau 89,53 persen.

Sebaran Pasien Dirawat

Pasien yang termasuk dalam 579 kasus aktif kini semua menjalani perawatan di berbagai rumah sakit rujukan dan isolasi mandiri.

Dari sejumlah rumah sakit, Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Galang paling banyak merawat pasien yakni sebanyak 352 orang.

Baca: Corona Melonjak, Kapasitas RSKI Galang Nyaris Penuh

Kemudian RS Awal Bros 40 pasien, RS Bhayangkara 7 pasien, RS Budi Kemuliaan 6 orang, RS Soedarsono Kabil 2 orang, RS Harapan Bunda 14 orang.

Lalu, RS Graha Hermine sebanyak 9 pasien, RSUD Embung Fatimah 22 pasien, RS Elisabeth Batam Kota 20 pasien, RS Elisabeth Sei Lekop 8 pasien, RS Elisabeth Lubuk Baja 14 pasien dan RSBP Batam 16 pasien.

Sedangka 69 pasien positif Covid-19 menjalani isolasi mandiri.

Sebaran Kasus Corona

 

Zona merah masih mendominasi peta persebaran Covid-19 di Kota Batam hingga saat ini. Delapan dari 12 kecamatan berstatus zona merah.

Kecamatan berstatus zona merah seluruhnya terletak di Pulau Batam yakni Batam Kota, Bengkong, Lubuk Baja, Batuaji, Nongsa, Sekupang, Sagulung dan Sei Beduk.

Sementara, dua kecamatan yang berada di zona oranye adalah Belakangpadang dan Batuampar.

Dua kecamatan sisanya yakni Bulang berada di zona kuning dan Galang berstatus zona hijau.

Baca juga: Luar Biasa, Ada 7 Negara di Dunia Bebas Kasus Covid-19, Ada Korea Utara


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews