Laporan Penampakan UFO Meningkat selama Pandemi Covid-19

Laporan Penampakan UFO Meningkat selama Pandemi Covid-19

Ilustrasi.

Jakarta, Batamnews - Selama pandemi corona melanda sepanjang tahun 2020, hampir semua orang menghabiskan waktunya di rumah. Tidak hanya untuk bekerja atau belajar dari rumah, tapi mereka juga jadi memiliki banyak waktu luang untuk mengamati langit.

Karena banyaknya waktu luang tersebut, The New York Times menemukan data bahwa laporan orang yang melihat penampakan UFO (Unindentified Flyng Object) meningkat hingga dua kali lipat. Selama 2020, National U.F.O menerima setidaknya 300 laporan penampakan di New York, AS.

Secara nasional di seluruh Amerika Serikat, laporannya meningkat sebanyak 1.000 dengan total 7.200 laporan orang yang mengaku melihat kendaraan alien terbang di langit Bumi. Kenapa hal ini terjadi?

Jika memang benar ada sebuah pesawat luar angkasa alien yang muncul di langit Bumi, kejadian itu akan dilihat pertama kali oleh mereka yang menghabiskan banyak waktu untuk mengamati langit, contohnya para astronom.

Alasan ada semakin banyak orang yang melaporkan penampakan UFO, terutama di langit New York, karena ada banyak orang yang memiliki waktu luang lebih banyak selama 2020. Tapi, besar kemungkinan objek yang mereka lihat itu bukanlah UFO.

Laporan-laporan inilah yang membuat 2020 ditakutkan sebagai tahunnya alien, setelah beragam peristiwa aneh terjadi di Bumi.

Selain itu, ada juga pihak yang menyebut Oumuamua, objek antariksa, sebagai alien. Bukan orang-orang awam, melainkan para ilmuwan yang memiliki informasi seperti peneliti Harvard Avi Lab.

Waktu luang dan spekulasi semacam itulah yang membuat laporan penampakan UFO meningkat tajam di tahun 2020.

Berdasarkan laporan Earthsky.org, berikut adalah daftar benda-benda di langit yang kerap dianggap sebagai UFO atau kendaraan alien.

  • Peluncuran roket
  • Badan roket bekas
  • Balon atmosfer
  • Satelit yang mengorbit bumi
  • Contrails dari pesawat jet
  • Lentera China
  • Meteor cerah
  • Bintang yang bergerak
  • Planet Venus


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews