Buka Musrenbang Karimun, Ansar Ajak Kepri Bangkit dari Pandemi Covid-19

Buka Musrenbang Karimun, Ansar Ajak Kepri Bangkit dari Pandemi Covid-19

Gubernur Kepri Ansar Ahmad membuka Musrenbang tingkat Kabupaten Karimun. (Foto: Edo/batamnews)

Karimun, Batamnews - Musyawarah Rencana Pembangunan tingkat Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau dihelat di Gedung Nilam Sari Kantor Bupati Karimun, Rabu (17/3/2021).

Musrenbang Karimun ini dibuka langsung oleh Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad dan diikuti oleh sejumlah pemangku kebijakan dan tokoh masyarakat setempat.

Dalam kesempatan tersebut, Ansar mengungkapkan musrenbang telah diatur dan sesuai dengan UU nomor 25 tahun 2002 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional.

"Ini prinsipnya partisipatif, mulai dari tingkat desa, kecamatan, kabupaten/kota, provinsi hingga nasional. Dengan kajian memacu pembangunan dan pertumbuhan ekonomi, khususnya Kepri," kata Ansar.

Dengan itu, mengajak pemerintah daerah Karimum bersama elemen lainnya untuk memacu dan mendorong pertumbuhan perekonomian pada masa pandemi Covid-19 saat ini.

Untuk meraih itu semua, pengendalian pertumbuhan Covid-19 harus dapat ditekan sehingga sektor-sektor yang terdampak dapat tumbuh kembali.

"Pariwisata contohnya, dampaknya luar biasa sekali. Oleh karena itu, kita akan berencana membuka pariwisata dengan dua lokasi untuk awalnya, yaitu di Bintan dan Nongsa Poin Batam," ucap Ansar.

Selain itu, sejumlah persoalan disampaikan oleh Ansar, mulai dari masalah hutan lindung, melakukan revisi tata ruang, investasi, serta pemasukan untuk daerah dari berbagai sektor.

Termasuk juga menyinggung mengenai pembangunan perpanjangan landasan pacu Bandar Udara RHA Karimun, pelabuhan peti kemas Malarko, Jalan Nasional, serta labuh jangkar di Karimun.

"Mari kita bekerja sama, tujuan kita kesejahteraan masyarakat. Tidak ada keberhasilan tanpa kerja keras disertai dengan Ridho Allah," kata Ansar.

Ansar juga mengapresiasi Bupati-Wakil Bupati Karimun, Aunur Rafiq-Anwar Hasyim yang telah membangun Karimun, serta dapat menekan perkembangan Covid-19 hingga saat ini.

"Pemimpin daerah dan gugus tugas sangat bagus, saya sangat apresiasi ini, dimana dapat menekan perkembangan Covid-19," ujar Ansar.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews