Ratusan Aparat Keamanan Sambut Demo Mahasiswa 28 Oktober di Tanjungpinang

Ratusan Aparat Keamanan Sambut Demo Mahasiswa 28 Oktober di Tanjungpinang

Apel personel gabungan menyambut aksi mahasiswa di Tanjungpinang. (Foto: Adi/batamnews)

Tanjungpinang - Ratusan personel gabungan terdiri Polri dan TNI disiagakan untuk pengamanan demostran mahasiswa di Gedung Daerah Provinsi Kepulauan Riau, Rabu (28/10/2020).

Aksi ini merupakan yang keempat kalinya, mahasiswa di Pulau Bintan berdemonstrasi mengenai penolakan undang-undang Omnibus Law Cipta Kerja.

Menyambut aksi demontrasi mahasiswa, petugas Polres Tanjungpinang juga telah membentang pagar kawat berduri dan mobil Water Cannon di depan Gedung Daerah.

Kapolres Tanjungpinang, AKBP Fernando mengingatkan, seluruh petugas yang melakukan pengamanan agar menjaga sikap dan tidak terpancing aksi mahasiswa.

"Tugas kita melakukan pengamanan, jangan sampai terpancing dengan ucapan mahasiswa saat berorasi nanti," kata AKBP Fernando saat memberikan arahan di depan Gedung Daerah.

Sementara itu, pantauan Batamnews.co.id ruas jalan dari Gedung Gonggong menuju Gedung Daerah dan sebaliknya dialihkan.

Bagi masyarakat yang hendak menuju Pelabuhan Sri Bintan Pura Tanjungpinang agar melewati jalan samping Gedung Daerah.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews