Pemko Batam Segera Bentuk Tim Vaksinasi Covid-19

Pemko Batam Segera Bentuk Tim Vaksinasi Covid-19

Ilustrasi.

Batam - Pemko Batam segera membentuk  tim vaksinasi Covid-19. Tim tersebut akan berada di bawah Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Kota Batam.

Penjabat Wali Kota Batam, Syamsul Bahrum mengatakan, hal ini sebagai persiapan jika adanya vaksinasi massal oleh pemerintah.

“Tim ini untuk mengantisipasi persiapan jika adanya vaksin massal,” ujar Syamsul, Senin (5/10/2020).

Ia menjelaskan tim ini mulai terbentuk dilatarbelakangi setelah pelaksanaan zoom meeting Covid-19, Sabtu (3/10/2020) malam. Tidak hanya berfokus ke dalam penanganan Covid-19.

“Tapi juga supaya bisa fokus ke penanganan lain,” kata dia.

Terkait tim tersebut yang dinilai cukup dini, Syamsul mengatakan pihaknya memang sengaja melakukan hal itu sebagai antisipasi jika kemudian vaksin mulai didistribusikan ke daerah-daerah.

Ia menyebutkan, tim tersebut terdiri dari camat, lurah, seluruh Kepala Puskesmas dan Posyandu. Diperkirakan akan ada ratusan vaksinator.

"Dari tim tersebut kita petakan dari 1,3 juta penduduk Kota Batam ini semuanya harus divaksinasi tenpa terkecuali," kata dia.

Ia menambahkan pemberian vaksin ini prioritas pertama diberikan kepada petugas medis, prioritas kedua kepada orangtua yang rentan penyakit, yang terakhir para pejabat.

"Tim sekarang ini preventif non vaksin. Kita sudah minta Bapelkes menyiapkan sarana pelatihan," katanya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews