Harta Rudi Rp 49 Miliar, Amsakar Achmad Rp 2 Miliar

Harta Rudi Rp 49 Miliar, Amsakar Achmad Rp 2 Miliar

Rudi dan Amsakar Achmad, paslon Pilkada Batam.

Batam -  Pasangan petahana Rudi-Amsakar Achmad berharap bisa melanjutkan pemerintahan mereka selama dua periode di Kota Batam, Kepulauan Riau.

Mereka akan menghadapi pasangan Lukita Dinarsyah Tuwo-Abdul Basyid Has dalam Pilkada Kota Batam pada 9 Desember 2020 mendatang.

Rudi, yang notebene berada di pucuk pimpinan tertinggi Batam selama 10 tahun, termasuk saat mendampingi Ahmad Dahlan di periode 2011-2016, tentunya sudah bersiap dengan modal politik.

Dikutip laman resmi Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), harta kekayaan Rudi mencapai Rp 49.709.632.416.

Dari komposisi data harta, Rudi paling banyak memiliki harta berbentuk tanah dan bangunan senilai Rp 34.711.789.791.

Tanah dan bangunan ini tersebar 44 titik yang berada di Kota Batam, Kota Tanjungpinang dan Kabupaten Karimun.

Rinciannya, 30 titik di Kota Batam, 5 titik di Kota Tanjungpinang dan 9 titik berada di Kabupaten Karimun.

Rudi juga memiliki alat transportasi dan mesin senilai Rp 1.550.000.000 yang terdiri dari 1 Lexus Jeep rakitan 2013, 1 Toyota Land Cruiser Jeep rakitan 2014, 1 BMW sedan rakitan 2015.

Selain itu, dia juga mempunyai kekayaan harta bergerak lainnya senilai Rp. 590.000.000, Surat Berharga senilai Rp 1.672.500.000, Kas dan Setara Kas senilai Rp 14.135.342.625, Harta Lainnya senilai Rp 100.000.000 dan hutang Rp 3.050.000.000.

Harta Kekayaan Amsakar

 

Sementara itu, Amsakar Achmad yang selama ini mendampingi Rudi menjadi Wakil Wali Kota selama lima tahun terakhir memiliki harta kekayaan 'hanya' Rp 2.092.238.877.

Mantan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Batam itu tercatat memiliki harta berupa tanah dan bangunan senilai Rp 3.250.000.000. Tanah dan bangunan ini berada di dua titik Kota Batam.

Sedangkan untuk alat transportasi dan mesin, Amsakar melaporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memiliki satu unit Toyota Yaris rakitan 2013.

Dia juga memiliki harta bergerak senilai Rp 73.640.700 dan hutang sebesar Rp 1.631.463.255.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews