PKS Siap All Out Menangkan Apri-Roby di Pilkada Bintan

PKS Siap All Out Menangkan Apri-Roby di Pilkada Bintan

Apri Sujadi-Roby Kurniawan saat melakukan cek kesehatan di RSUP Raja Ahmad Tabib Tanjungpinang sebagai salah satu syarat pendaftaran sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Bintan (Foto:Ary/Batamnews)

Bintan - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Bintan, siap memenangkan bakal pasangan calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Bintan, Apri Sujadi-Roby Kurniawan (Apri-Roby) di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 9 Desember 2020 mendatang.

Hal ini seperti disampaikan Ketua DPD PKS Bintan, Atrenedi baru-baru ini.

"PKS konsisten dengan dukungan dan akan all out untuk memenangkan pasangan Apri-Roby. Kita punya tiga anggota DPRD yang ada di tiga dapil serta struktur DPC dan DPD yang solid, dan hasil survey juga pemilih PKS cenderung memilih paslon yang didukungnya," kata dia.

Sementara itu, Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS Kepri, Raden Hari Tjahyono melalui Sekretaris DPW PKS Kepri, Bambang Dipoyono mengatakan, pasangan Apri-Roby merupakan duet yang serasi. Terlebih lagi selama ini Apri Sujadi sukses memimpin Bintan.

"Kita lihat Pak Apri selama 5 tahun memimpin Bintan sangat baik, terbukti dengan hasil survey tingkat kepuasan masyarakat Bintan juga sangat baik. Jadi ini yang menjadi pertimbangan kami untuk mengusungnya kembali, kita berharap pasangan ini mampu meneruskan kembali perubahan-perubahan yang ada di Kabupaten Bintan," kata Bambang Dipoyono.

Ditambahkannya, untuk Pilkada Kepri diharapkan juga linear dengan dukungan pada Pilkada Kepri.

"Kita menargetkan di Bintan juga pasangan Isdianto-Suryani (INSANI) yang kami usung bisa memenangkan kompetisi nanti dan kita juga optimis untuk itu," pungkas Bambang.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews