Viral Foto Pesta Kolam Renang Wuhan, Media China: Kami Telah Normal

Viral Foto Pesta Kolam Renang Wuhan, Media China: Kami Telah Normal

Pesta ribuan warga Wuhan di di Taman Air Pantai Maya yang fotonya viral ke seluruh dunia. (Foto: @tresclick)

Shanghai - Foto-foto pesta kolam renang di Taman Air Pantai Maya Wuhan, China viral di dunia maya. Ribuan orang berkumpul dalam sebuah festival musik elektronik pada 11 Juli lalu.

Di luar China, foto dan video menuai reaksi publik di tengah kekhawatiran tentang penyebaran Covid-19. Namun demikian, media pro pemerintah China pasang badan dan mendukung ajang itu.

Surat kabar resmi China Daily berbahasa Inggris menyebut pesta itu mencerminkan kehidupan yang kembali normal di kota tempat virus yang menyebabkan Covid-19 pertama kali terdeteksi.

Sementara, Global Times sebuah tabloid yang diterbitkan oleh surat kabat People's Daily milik Partai Komunis yang berkuasa, mengutip penduduk Wuhan yang mengatakan pesta kolam renang mencerminkan keberhasilan kota dalam upaya pengendalian virus.

Baca: Viral Foto Puluhan Ribu Orang Padati Kolam Renang Kota Wuhan Bikin Dunia Khawatir

Sementara virus corona pertama kali dilaporkan di Wuhan, langkah-langkah lockdown ketat yang melumpuhkan ekonomi China awal tahun ini telah menahan penyebarannya.

China pada Kamis melaporkan hari keempat berturut-turut dari nol infeksi virus corona yang ditularkan secara lokal.

Kisah-kisah itu muncul setelah seorang ahli epidemiologi Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memperingatkan awal pekan ini bahwa orang-orang, terutama kaum muda, tidak terkalahkan dari pandemi, meskipun mereka ingin hidup normal.

Lebih dari 22,27 juta orang telah dilaporkan telah terinfeksi oleh virus corona baru secara global dan 781.162 orang telah meninggal, menurut penghitungan Reuters.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews