253 Orang Sembuh dari Covid-19 di Batam

253 Orang Sembuh dari Covid-19 di Batam

Ilustrasi rapid test

Batam - Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Batam, Kepulauan Riau, mencatat tambahan seorang sembuh pada Sabtu (1/8/2020), sehingga total 253 orang yang pulih dari COVID-19, dan tidak ada penambahan warga positif COVID-19.

"Alhamdulillah, hari ini (data Sabtu sore) nol penambahan pasien positif COVID-19," kata Juru Bicara Gugus Tugas Batam, Azril Apriansyah.

Hingga Sabtu sore, tercatat 332 orang positif COVID-19, sebanyak 253 orang di antaranya sembuh, 15 meninggal dan 64 orang lainnya masih dalam perawatan di sejumlah rumah sakit rujukan.

Dalam keterangan tertulis, Ketua Gugus Tugas Batam Muhammad Rudi menyatakan seorang warga yang sembuh adalah terkonfirmasi positif COVID-19 nomor 266.

Kasus 266 Kota Batam adalah ibu rumah tangga berusia 26 tahun, warga Kecamatan Sagulung yang dinyatakan positif COVID-19 pada 14 Juli 2020. Yang bersangkutan merupakan orang tanpa gejala yang dirawat di RS Khusus Infeksi COVID-19 Pulau Galang.

"Berdasarkan catatan penanganan perawatan dan hasil swab yang disampaikan oleh laboratorium BTKLPP Batam, maka tim medis yang menanganinya dinyatakan sembuh dari COVID-19 dan diperbolehkan pulang dari rumah sakit," kata Rudi.

Kondisi yang bersangkutan relatif sehat dan stabil, serta dalam persiapan kembali ke tempat tinggalnya guna melaksanakan karantina mandiri selama 14 hari.

Selain warga daerah setempat, Gugus Tugas Batam juga mencatat 29 orang pekerja migran Indonesia dari Singapura dan Malaysia yang positif COVID-19 di sana. 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews