Paket Sembako Lebaran Dibagikan Pemko Tanjungpinang

Paket Sembako Lebaran Dibagikan Pemko Tanjungpinang

Plt Wali Kota Tanjungpinang, Rahma membagikan paket sembako lebaran kepada warga. (Foto: Afriadi/Batamnews)

Tanjungpinang - Pemerintah Kota Tanjungpinang melalui Dinas Sosial menyerahkan paket sembako lebaran untuk masyarakat tidak mampu, Senin (11/5/2020).

Bingkisan tersebut diserahkan kepada masyarakat yang masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kota Tanjungpinang.

Plt Walikota Tanjungpinang, Rahma mengatakan, hal ini bentuk perhatian pemerintah dalam mengupayakan kesejahteraan sosial.
 
"Tujuan pemberian paket bingkisan ini merupakan agenda rutin Pemko Tanjungpinang melalui Dinas Sosial, diberikan kepada penerima DTKS agar para penerima dapat sedikit mengurangi beban kehidupan yang mereka alami,” sebutnya.

Ditambahkan Rahma, kegiatan itu juga bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kesejahteraan sosial bagi kaum dhuafa ataupun keluarga miskin di Kota Tanjungpinang.

"Penerima bingkisan tersebut berjumlah 10.576 keluarga yang tersebar di empat kecamatan di Kota Tanjungpinang," katanya.

Ia melanjutkan, dari data pembagian untuk Kecamatan Tanjungpinang Timur, 3.673 keluarga, Kecamatan Tanjungpinang Kota, 1.758 keluarga, Kecamatan Bukit Bestari, 2.613 Keluarga dan Kecamatan Tanjungpinang Barat, 2.532 keluarga.

"Bingkisan yang kami serahkan berupa paket kebutuhan pokok berisikan, tepung, gula, mentega, minyak goreng dan sirup," jelasnya.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews