Sembako Golkar Peduli Sasar 10 Panti Asuhan di Batuaji dan Sagulung

Sembako Golkar Peduli Sasar 10 Panti Asuhan di Batuaji dan Sagulung

Distribusi bantuan sembako dari Golkar Peduli untuk panti asuhan di Batam. (Foto: ist)

Batam - Tim Golkar Peduli Anak Yatim menyerahkan bantuan berupa paket kebutuhan pokok untuk 10 panti asuhan yang tersebar di Kecamatan Batuaji dan Sagulung, kemarin.

Panti Asuhan Hidayatullah merupakan panti pertama yang didatangi tim ini. Dalam kegiatan itu, hadir Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Kepri yang juga Anggota DPR- RI Ansar Ahmad, Ketua DPD Golkar Kepri Akhmad Maruf Maulana, bersama sejumlah elit partai.

Bantuan itu disambut hangat oleh pengelola panti, itu terlihat ketika tim mulai menurunkan ribuan paket sembako untuk dibagikan ke anak yatim piatu dipanti. 

Ketua DPD Golkar Kepri Akhmad Maruf Maulana mengatakan, ada 10 panti asuhan yang tersebar di Kecamatan Batuaji dan Sagulung yang dibagikan bantuan berupa ribuan paket sembako.

Ke-10 panti asuhan yang didatangi itu adalah, Panti Asuhan Hidayatullah, Al Muhibbin, Al Khoirot, Al Anjum, Al Ikhlas, Pendidikan Islam Al Ukhuwah, An Nur , An Nikmah, Hizbul Wathani dan Yayasan Round Latut Tholibin.

Kegiatan ini merupakan lanjutan dari kegiatan Golkar Peduli Anak Yatim tahap dua. sebelumnya, pada tahap pertama sudah dilaksanakan di dua Kecamatan di Batam, Nongsa dan Batam Kota.

"Hari Kamis, kita akan bergerak lagi turun ke panti asuhan lain, karena target kita ada 43 panti asuhan di Batam yang harus kita sentuh melalui program Golkar Peduli ini. Setelah itu baru kita nyeberang ke Tanjungpinang, Bintan dan Kabupaten lainnya di Kepri," ujar Maruf.

Sementara itu, Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Kepri yang juga anggota DPR- RI, Ansar Ahmad mengapresiasi program Golkar Peduli Anak Yatim ini. 

"Saya kira apa yang dilakukan Partai Golkar Kepri di bawah komando Pak Maruf ini sangat baik dilakukan, di tengah ekonomi sulit saat wabah corona melanda dunia saat ini," ucap Ansar

Bantuan itupun disambut baik oleh yang menerima. Pengelola panti asuhan Al Muhibbin, Ustazah Nur tak kuasa menahan tangis ketika menerima ratusan paket sembako yang diberikan Tim Golkar Peduli.

"Ya Allah, terimaksih Bapak- bapak dari Golkar. Bantuan sembako ini memang sangat kami butuhkan, semoga Allah sajalah yang membalas kebaikan bapak sekalian,” tutur Nur.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews