TKI dari Malaysia yang Positif Corona Langsung Dikirim ke Galang

TKI dari Malaysia yang Positif Corona Langsung Dikirim ke Galang

Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) I Laksamana Madya TNI Yudo Margono.

Jakarta - Pemerintah sudah menyiapkan berbagai langkah untuk mengevakuasi WNI yang kini masih berada di Malaysia. Sejumlah KRI sudah disiapkan di Batam, Kepulauan Riau untuk melakukan penjemputan.

Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) I Laksamana Madya TNI Yudo Margono mengatakan pihaknya sudah mengoordinasi pemulangan sekitar 20 ribu WNI dari Malaysia tersebut.

"KRI-KRI sudah dalam posisi siap di perairan Batam, Kepulauan Riau. Jadi, sewaktu-waktu digunakan mengangkut personel khususnya ke Jawa, sudah siap semua di Batam," kata Yudo dalam keterangan resmi yang disiarkan akun Youtube BNPB, Jumat (3/4/2020).

Bagi TKI yang dipulangkan ke Indonesia, ternyata positif Corona, akan ditampung sementara di rumah sakit, di Pulau Galang, Batam. Rumah sakit itu akan mulai beroperasi 6 April mendatang. 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews