Cegah Corona, Rumah Ibadah di Karimun Disarankan Sedia Antiseptik

Cegah Corona, Rumah Ibadah di Karimun Disarankan Sedia Antiseptik

Ilustrasi.

Karimun - Virus Corona menghantui dunia. Pola hidup sehat menjadi cara sederhana untuk mencegah persebaran virus ini.

Di Karimun, otoritas kesehatan setempat menyarankan pengelola tempat yang menjadi berkumpulnya warga, diminta menyediakan cairan pembersih tangan atau hand sanitizer.

Kepala Dinas Kesehatan Karimun, Rachmadi mengatakan selain hand sanitizer, warga bisa juga menggunakan sabun antiseptik untuk membunuh kuman.

"Memang menggunakan hand sanitizer itu lebih praktis, mudah dan dapat dibawa ke mana-mana. Tapi, mencuci tangan menggunakan sabun lebih bagus lagi," kata Rachmadi, Sabtu (14/3/2020).

Khusus untuk tempat ibadah, Rachmadi menyarankan agar menyediakan sabun antiseptik ketimbang hand sanitizer. 

Alasannya, hand sanitizer yang mengandung alkohol bisa menyebabkan keraguan, khususnya bagi umat muslim yang akan menunaikan ibadah.

"Bahan dasar hand sanitizer merupakan alkohol yang kadarnya mulai dari 50 hingga 70 persen. Saya sarankan, tempat ibadah atau rumah ibadah, menyediakan sabun anti septik untuk menjaga kebersihan tangan, dan tidak hand sanitizer," ujar Rachmadi.

Terkait hal ini, dia juga akan berkoordinasi dengan Kemenag Kabupaten Karimun agar setiap rumah ibadah untuk menyediakan sabun pencuci tangan.

"Nanti saya akan sampaikan juga ke Kemenag," ujarnya.


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews