Cara Mudah Bikin Susu Kedelai yang Enak di Rumah

Cara Mudah Bikin Susu Kedelai yang Enak di Rumah

Susu kedelai

Jakarta - Susu kedelai bisa kamu buat sendiri di rumah. Ini lebih sehat dan higienis dengan perpaduan rasa manis yang bisa kamu atur sendiri. Ini cara membuat susu kedelai di rumah.

Susu kedelai atau sari kedelai ini menjadi salah satu minuman favorit di beberapa negara Asia. Terbuat dari sari kacang kedelai, susu ini mengandung protein yang sangat tinggi.*

*Beberapa orang sering menggunakan susu kedelai sebagai alternatif pengganti susu sapi. Terbilang sebagai susu yang punya rasa tawar, susu kedelai sering dijadikan campuran dalam sereal dan kopi.

Berikut ini cara membuat susu kedelai yang dapat dijual kembali:

Bahan:

1/2 kg biji kedelai

5 liter air mineral

3 sdm gula

1 sdt garam

3 lembar daun pandan

Cara membuat susu kedelai enak:

- Cuci bersih biji kedelai lalu rendam biji kedelai dengan air selama 8 jam. Cuci lagi dan buang kulitnya.

- Blender biji kedelai yang sudah direndam dengan 5 liter air mineral. Lalu saring dengan kain katun tipis yang bersih sebelum direbus.

- Rebus susu kedelai dengan api sedang. Masukkan pula gula dan daun pandan. Aduk terus hingga mendidih.

- Saring susu kedelai menggunakan kain katun bersih.

- Susu kedelai siap disajikan.

Selain susu kedelai murni, kamu juga bisa membuat susu kedelai dengan penambahan rasa cokelat. Penambahan rasa seperti cokelat dan vanila ini bisa jadi salah satu cara membuat susu kedelai agar tidak langu.

Berikut ini cara membuat susu kedelai rasa cokelat:

Bahan:

1/2 kg biji kedelai

5 liter air mineral

4 sdm gula

1 sdt garam

3 lembar daun pandan

1 sdt perasa vanili bubuk atau cair

1 sdm coklat bubuk tanpa rasa manis

1 btg kayu manis

Cara membuat susu kedelai rasa cokelat:

- Cuci bersih biji kedelai lalu rendam biji kedelai dengan air selama 8 jam. Cuci lagi dan buang kulitnya.

- Blender biji kedelai yang sudah direndam dengan 5 liter air mineral. Lalu saring dengan kain katun bersih sebelum direbus.

- Rebus susu kedelai dengan api sedang. Masukkan pula gula, daun pandan, dan kayu manis. Aduk terus hingga tercampur merata.

- Masukkan perasa vanili bubuk atau cair dan coklat bubuk. Aduk hingga tercampur merata. Aduk hingga mendidih.Saring susu kedelai menggunakan kain katun bersih.

- Susu kedelai rasa coklat siap disajikan.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews