BP Batam Buka Lowongan Tiga Jabatan Direktur untuk Umum

BP Batam Buka Lowongan Tiga Jabatan Direktur untuk Umum

Kantor BP Batam.

Batam - Badan Pengusahaan (BP) Batam membuka seleksi jabatan untuk pejabat direktur dengan status Pegawai dengan Perjanjian Kerja (P2K). Pengumuman seleksi jabatan tersebut resmi dibuka sejak tanggal 23 Desember 2019. Lowongan ini terbuka untuk umum.

Adapun penerimaan jabatan direktur yaitu Direktur Restrukturisasi, Direktur Evaluasi dan Pengendalian serta Direktur Badan Usaha Pelabuhan. 

Dalam pengumuman seleksi jabatan tersebut, ada beberapa peryaratan yang harus dipenuhi. 

Untuk persyaratan umumnya, disebutkan Warga Negara Indonesia (WNI) baik itu Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun non ASN, usia maksimal 57 tahun pada tanggal 1 Januari 2020, bersedia ditempatkan di Batam, memiliki rekam jejak yang baik dibuktikan dengan referensi perubahan sebelumnya dan lainnya.

Terkait persyaratan khusus, masing-masing jabatan yang diseleksi memiliki persyaratan khusus. Seperti Jabatan Direktur Restrukturasi yaitu memiliki pengalaman manajerial minimal 10 tahun sesuai bidangnya, memiliki pengalaman di bidang manajemen perencanaan strategis, manajemen perubahan, budaya organisasi serta diutamakan memiliki kemampuan bahasa Inggris aktif.

Kemudian jabatan Direktur Evaluasi dan Pengendalian, persyaratan khususnya yaitu memiliki pengalaman manajerial minimal 10 tahun sesuai dengan bidangnya, memiliki pengalaman menajemen logistik, perencanaan strategis, pemasaran dan komersial serta diutamakan memiliki kemampuan bahasa Inggris aktif. 

Lalu, untuk jabatan Direktur Badan Usaha Pelabuhan, yaitu memiliki pengalaman manajerial minimal 10 tahun sesuai dengan bidangnya, memiliki pengalaman di bidang kepelabuhanan/tranportasi laut, perencanaan strategis, pengembangan IT, serta diutamakan memiliki kemampuan bahasa inggris aktif. 

Sekretaris Panitia Seleksi, Wahjoe Triwidijo Koentjoro, mengatakan bagi siapapun yang memenuhi kriteria dapat membuat lamaran yang ditujukan kepada panitia seleksi dengan mencantumkan kode jabatan pada surat lamarannya. 

“Surat lamaran tersebut dikirim ke [email protected],” ujarnya.

Adapun dalam lamaran tersebut wajib melampirkan surat lamaran bermaterai Rp 6 ribu, fotokopi ijazah terakhir dan transkip nilai, fotokopi pengangkatan jabatan saat ini (jika ada), daftar riwayat hidup, fotokopi sertifikat mengikuti pendidikan dan pelatihan di bidang yang terkait, pas foto berwarna (ukuran 4x6) 2 lembar dan surat keterangan sehat dari dokter rumah sakit pemerintah.

Tidak pernah dipenjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan, tidak pernah diberhentikan secara tidak hormat sebagai pegawai pemerintah/swasta, tidak pernah menjadi anggota/pengurus   partai politik dan organisasi terlarang dinyatakan dalam surat pernyataan diatas materai Rp 6 ribu. 

“Seleksi ini tidak dikenakan biaya atau pungutan dalam bentuk apapun,” katanya.


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews