Asus Zenfone 6 Resmi Dirilis di Indonesia, Ini Harganya

Asus Zenfone 6 Resmi Dirilis di Indonesia, Ini Harganya

ASUS Zenfone 6.

Batam - Asus akhirnya resmi merilis smartphone andalannya yakni Zenfone 6 di Indonesia. Smartphone ini dibanderol dengan harga Rp6.999.000.

Salah satu keunggulan yang dimiliki Zenfone 6 adalah fitur Flip Camera. Flip Camera diklaim sebagai sebuah solusi inovatif untuk dua permasalahan besar pada sebuah smartphone premium, yaitu keberadaan notch pada layar, serta kamera depan yang selalu hadir dengan resolusi dan kualitas lebih rendah dari kamera utama.

Modul kamera yang digunakan di ZenFone 6 terdiri dari sensor kamera utama Sony IMX586 dengan resolusi 48MP, dan sensor ultrawide 13MP. Sementara kamera depan dengan resolusi 13MP.

Kamera Zenfone 6 memiliki desain Flip Camera, yaitu modulnya bisa dibalik. Saat akan mengambil foto selfie, kamera Zenfone 6 yang digerakkan oleh mesin stepper presisi khusus ini akan membalik modul hingga 180°.

"ZenFone 6 merupakan smartphone paling inovatif yang pernah diproduksi oleh Asus. Tidak hanya hadir dengan Flip Camera yang memperkaya pengalaman fotografi, ZenFone 6 juga ditenagai oleh Qualcomm Snapdragon 855 yang powerful, serta baterai 5000mAh," ungkap Asus Regional Director Southeast Asia, Jimmy Lin, dalam keterangan resminya seperti yang dilansir dari Liputan6.com.

Asus menyiapkan sejumlah program khusus untuk pembelian Zenfone 6. Salah satunya, promo periode 15 - 18 November dengan total cashback hingga Rp1 juta untuk setiap pembelian melalui Asus Mobile Indonesia, toko resmi di Tokopedia, Eraspace.com, dan toko-toko Erafone Retailer.


Spesifikasi

Zenfone 6 memiliki layar FHD+ 6,4 inci dengan resolusi 2.340 x 1.080 piksel. Smartphone yang disokong prosesor octa-core Snapdragon 855 ini dilengkapi GPU Adreno 640, RAM 6GB, dan memori internal 128GB.

Zenfone 6 berbasis pada OS Android 6 dengan ZenUI 6. Asus sudah merilis pembaruan OS, Android 10, untuk Zenfone 6. Setelah membeli smartphone ini, konsumen bisa langsung mengunduh OS terbaru tersebut secara firmware-over-the-air (FOTA)

Fitur andalan lainnya yang ada di smartphone ini adalah pemindai sidik jari, Face Recognition, NFC, dukungan teknologi Quick Charge 4.0, dan Reserve Charge 10W. Konsumen Indonesia bisa membeli Zenfone 6 dengan dua pilihan warna, Midnight Black dan Twilight Silver.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews