Parade Baju Adat Warnai Peringatan Hari Sumpah Pemuda Kepri

Parade Baju Adat Warnai Peringatan Hari Sumpah Pemuda Kepri

Plt Gubernur, Sekdaprov, serta seluruh Kepala OPD Pemprov Kepri foto bersama usai upacara peringatan Sumpah Pemuda di Gedung Daerah, Tanjungpinang, Senin (28/10/2019). Peringatan Hari Sumpah Pemuda diadakan Pemprov Kepri ini dimeriahkan dengan pakaian adat. (Foto: Asiik3)

Tanjungpinang - Peringatan Hari Sumpah Pemuda Kepri tahun 2019 di warnai dengan adanya parade pakaian adat bagi seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah OPD di lingkungan Pemerintah Provinsi Kepri.

Parade Baju Adat yang diikuti seluruh kepala OPD Kepri ini digunakan pada saat mengikuti Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda di halaman Gedung Daerah Tanjungpinang,Senin (28/10).

Dalam parade baju adat ini, tampak setiap kepala OPD beserta istri menggunakan pakaian ada dari 34 Provinsi di Indonesia.

Tak hanya kepala OPD, tampak Plt Gubernur Provinsi Kepri H Isdianto bersama ibu Rosmeri Isdianto yang mengenakan pakaian adat dari Batak berbalut kain ulos. Sedangkan Sekretaris Daerah Provinsi Kepri H TS Arif Fadillah bersama istri mengenakan pakaian adat Melayu.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kepri Mafrizon selaku pelaksana kegiatan ini mengatakan bahwa parade baju adat ini merupakan salah satu simbol sejarah dari hari sumpah pemuda ini.

"Sebagai salah satu cara untuk kembali membangkitkan kembali semangat sumpah pemuda kita undang pada undangan Khususnya kepala OPD untuk hadir dengan menggunakan pakaian adat dari 34 Provinsi yang ada di Indonesia, ," ungkap Mafrizon.

Adapun pemenang lomba parade pakaian adat ini diraih oleh juara pertama diraih  Biro Administrasi PembangunanProvinsi Kepri yakni Aris Fariandi bersam istri, kuat kedua kadis Kebudayaan Provinsi Kepri Yeri Suparna bersama Istri dan juara ketiga diraih Kadis Pemuda dan Olahraga Provinsi Kepri Mafrizon bersam istri.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews