Hasil Liga Champions: Tottenham Hotspur Hancur Lebur

Hasil Liga Champions: Tottenham Hotspur Hancur Lebur

Gelandang Serge Gnabry menyumbangkan 4 gol dalam kemenangan 2-7 Bayern Munich atas Tottenham Hotspur. (Foto: AP)

London - Finalis Liga Champions musim lalu, Tottenham Hotspur hancur lebur setelah dilumat Bayern Munich di kandang sendiri dalam matchday kedua Liga Champions, Rabu (2/10/2019) dinihari WIB.

Tampil di Tottenham Hotspurs Arena, anak asuh Mauricio Pechettino itu digelontor 7 gol oleh Die Rotten setelah sempat unggul di awal babak pertama.

Penyerang sayap Son Heung-min membuka keunggulan Tottenham pada menit 12. Mendapat umpan tarik dari Moussa Sissoko, Son melepaskan tendangan mendatar yang sulit dijangkau Neuer.

Sayangnya keunggulan Tottenham Hotspur ini tak bertahan lama. Tiga menit berselang, Bayern Munchen sudah bisa menyamakan skor. Tembakan jarak jauh Joshua Kimmich tak bisa dibendung kiper Hugo Lloris. Tottenham 1, Munchen 1.

Dua menit setelah gol Kimmich, Tottenham hampir saja kembali unggul. Akan tetapi sepakan penyerang Harry Kane yang sudah tak bisa dijangkau Neuer, masih mampu disapu bek David Alaba.

Peluang emas kembali didapat Tottenham pada menit 26. Kali ini didapat Tanguy Ndombele. Sepakannya dari dalam kotak penalti bisa ditepis oleh Neuer.

Beberapa detik sebelum jeda, Munchen berbalik unggul berkat gol Robert Lewandowski. Berawal dari kemelut di kotak penalti Tottenham Hotspur, Lewandowski melepaskan tembakan akurat ke tiang jauh sembari membalikkan badan.

Di babak kedua, Bayern Munchen memperbesar keunggulan pada menit 53. Kali ini Serge Gnabry yang mencatatkan namanya di papan skor. Gnabry melakukan solo run dari tengah lapangan yang diakhiri dengan sepakan terukur ke tiang jauh.

Semenit kemudian Munchen menggandakan skor. Lagi-lagi Gnabry yang menghadirkan mimpi buruk untuk Tottenham. Eks pemain Arsenal ini meneruskan umpan terobosan dari Corentin Tolisso.

Tottenham mendapat hadiah penalti di menit 59 akibat Kingsley Coman melanggar Danny Rose di kotak terlarang. Harry Kane yang menjadi algojo sukses menjalankan tugasnya guna memperkecil ketertinggalan Tottenham menjadi 2-4.

Di menit 68, Tottenham hampir saja semakin memangkas jarak bila Neuer tidak melakukan penyelamatan gemilang menghalau tendangan keras Christian Eriksen.

Gnabry mencetak hat-trick pada menit 83. Mendapat umpan jauh dari Thiago Alcantara, Gnabry dengan baik mengontrol bola sehingga bisa berhadapan langsung dengan Lloris. Dengan dingin Gnabry menempatkan bola ke tiang jauh.

Tottenham makin hancur lebur setelah Lewandowski mencetak gol keduanya di laga ini pada menit 87. Pria Polandia itu menuntaskan umpan terobosan Philippe Coutinho.

Tak puas dengan hat-trick, Gnabry menambah satu gol lagi di menit 88. Pemuda Jerman itu memperdaya Lloris dengan tembakan dari tepi kotak penalti.

Pesta gol ini membuat Munchen berkuasa penuh di Grup B Liga Champions. FC Hollywood mengoleksi enam poin dari dua laga. Unggul tiga poin dari Crvena Zvezda.

Berikut hasil lengkap matchday 2, Rabu (2/10/2019) dini hari WIB:

Atalanta 1-2 Shakhtar Donetsk
Real Madrid 2-2 Club Brugge
Manchester City 2-0 Dinamo Zagreb
Red Star Belgrade 3-1 Olympiacos Piraeus
Lokomotiv Moskow 0-2 Atletico Madrid
Tottenham Hotspur 2-7 Bayern Munich
Juventus 3-0 Bayer Leverkusen
Galatasaray 0-1 Paris Saint-Germain

(*)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews