Dari Redaksi

Istimewanya Lebaran Tahun Ini

Istimewanya Lebaran Tahun Ini

Istimewa.

Ramadan dan Lebaran Tahun 2015 ini terasa lebih istimewa. Istimewanya karena hampir seluruh umat Islam di Indonesia merayakannya serentak. Kegembiraan menyambut Idul Fitri terasa lebih lengkap.

Momen yang fitri ini tidak lagi dibumbui dengan beragam polemik dan komentar setelah sebulan penuh melaksanakan ibadah puasa.

Kita semua tentu berharap apapun metode penetapan dan landasan hukumnya, tapi berujung pada kebersamaan. Masyarakat merindukan kebersamaan.

Kerinduan masyarakat dalam menjalani awal puasa dan Hari Raya Idul Fitri secara serentak pernah dibuktikan secara ilmiah oleh penelitian Lingkaran Survei Indonesia (LSI).

LSI menyebutkan 74,78 persen publik Indonesia berharap merayakan Lebaran di hari yang sama di seluruh Indonesia. Kerinduan itu dirasakan oleh pria atau wanita, penduduk desa atau kota, pendidikan rendah atau tinggi, bahkan juga keluarga besar NU (Nahdlatul Ulama) dan Muhammadiyah.

Dengan momen kebersamaan yang istimewa ini, kami segenap kru redaksi Batamnews.co.id, turut mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriah. Minal Aidin Walfaidzin. Mohon maaf lahir dan batin.

Indrawan, Pemimpin Umum Batamnews.co.id

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews