Oknum Guru SD Swasta di Batam Diduga Lecehkan Murid

Oknum Guru SD Swasta di Batam Diduga Lecehkan Murid

Ilustrasi. (Foto: Hello Sehat)

Batam - Seorang oknum guru Sekolah Dasar (SD) di Batam diduga melecehkan muridnya secara seksual. Sejumlah murid menjadi korban pelecehan seksual bermodus hipnoterapi ini.

Kepala sekolah berinisial ASM menyebut tindakan pelecehan tersebut dilakukan oknum guru S pada saat sesi hipnoterapi di ruangan sekolah yang berada di kawasan Batam Kota.

Pelecehan seksual tersebut diketahui bermula dari laporan anak-anak yang mendapat sentuhan saat sesi hipnoterapi tersebut. 

“Anak-anak itu mengadukan, bahwa ada area tertentu disentuh oleh oknum guru tersebut,” ujar ASM saat ditemui Batamnews, Kamis (5/9/2019). 

Aduan itu disampaikan murid-murid yang merasa dilecehkan pada Rabu (4/9/2019) kemarin. 

Mendengar hal tersebut, ASM segera menyimpulkan bahwa tindakan itu tidak dibenarkan. Karena berdasarkan kode etik, ada 4 organ tubuh yang tidak boleh disentuh. 

“Setelah itu, kami langsung memberhentikan oknum guru yang bersangkutan,” katanya. 

Namun sebelumnya oknum guru berinisial S tersebut sudah dipanggil dan diminta penjelasannya. Akan tetapi pihaknya tetap tidak menerima alasan apapun karena itu melanggar kode etik. 

“Sementara ini baru ada 3 anak yang melaporkan tindakan pelecehan tersebut kepada kami,” kata dia. 

(ret)
 


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews