PAN Siapkan KTA untuk Sandiaga Uno

PAN Siapkan KTA untuk Sandiaga Uno

Sandiaga Uno.

Jakarta - Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi mengatakan Sandiaga Uno tidak mungkin kembali menduduki kursi Wakil Gubernur DKI, karena kini merupakan kader PAN. PAN menyatakan akan menggelar karpet biru untuk Sandi.

"Saya berharap Sandi akan jadi kader PAN. Kita akan gelar karpet biru untuk beliau," kata Sekjen PAN Eddy Soeparno kepada wartawan, Kamis (25/4/2019).

Saat ditanya soal kepemilikan Kartu Tanda Anggota (KTA) PAN, Eddy menyebut partai sudah menyiapkannya untuk Sandi. PAN, kata dia, tengah menunggu kesiapan Sandi untuk menerima KTA tersebut.

"(KTA) sudah kita siapkan. Tinggal diserahkan aja. Tunggu kapan Pak Sandi siap menerima KTA kami," ujarnya.

Isu Sandiaga Uno kembali menjadi Wagub DKI Jakarta ramai dibicarakan usai kalah di Pilpres 2019 versi hitung cepat. Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi menilai hal tersebut tak bisa dilakukan karena Sandi kini bukan kader Gerindra atau PKS.

"Saya rasa kan partai pengusungnya satu adalah Partai Keadilan Sejahtera (PKS), kedua adalah Gerindra. Dengan itu saya rasa nggak bisa karena Pak Sandi sekarang yang saya tahu sudah mempunyai KTA (kartu tanda anggota) Partai Amanat Nasional (PAN)," ujar Edi di Jalan Purworejo, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (24/4/2019).

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews