Loyalitas dan Dedikasi Dua Prajurit Lanal Dabo Berbuah Kenaikan Pangkat

Loyalitas dan Dedikasi Dua Prajurit Lanal Dabo Berbuah Kenaikan Pangkat

Danlanal beserta para pejabat utama dan personelnya foto bersama usai upacara kebaikan pangkat (Foto:dok.lanal)

Lingga - Dua orang Bintara anggota Pangkalan TNI AL (Lanal) Dabo Singkep, Kabupaten Lingga, naik pangkat. Upacara laporan kenaikan pangkat pun dilakukan di Gedung Diponegoro, Mako Lanal Dabo, Senin (1/4/2019).

Komandan Lanal (Danlanal) Dabo, Letkol Laut (P) Arif Rahman mengatakan, kenaikan pangkat bagi seorang prajurit merupakan sebuah reward atas prestasi, loyalitas dan dedikasi yang telah dicapai dan sudah menjadi bagian selaku prajurit TNI AL.

"Dengan kenaikan pangkat tentunya akan melahirkan konsekuensi terhadap pelaksanaan tugas dan tanggung jawab ke depan agar lebih terpacu untuk selalu memberikan inovasi dan semangat baru," kata Arif.

Danlanal Dabo, Letkol Laut (P) Arif Rahman menyiramkan air kembang kepada dua personelnya yang naik pangkat (Foto:dok.lanal)

Ia juga berpesan, bahwa pangkat dan jabatan merupakan amanah yang harus dipikul dengan teguh dan senantiasa ikhlas dalam menjalankannya. Kemudian, selalu menjaga lingkungan kerja yang harmonis, guna mendukung tugas-tugas yang diemban.

"Kita harap anggota yang mendapatkan penghargaan dengan cara dinaikkan pangkatnya ini dapat membawa dampak positif bagi kemajuan organisasi dimana prajurit berada dan bertugas," ujarnya.

Diketahui, adapun prajurit Lanal Dabo yang naik pangkat tersebut yakni, Anang Lianto, pangkat lama Serda BAH NRP 85146, pangkat baru Sertu BAH NRP 85146. Kemudian Gayuh Ariadi, pangkat lama Serda POM, NRP 119577, pangkat baru Sertu POM
NRP 119577.

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews