Gagal Menang, Milan Tersingkir di Liga Champions

Gagal Menang, Milan Tersingkir di Liga Champions

Raut muka pemain Inter Milan terlihat lesu usai gagal melangkah ke babak selanjutnya di Liga Champions (Foto:net/bola)

Milan - Inter Milan harus menghentikan langkahnya di Liga Champions usai gagal menang atas PSV Eindhoven, Rabu (12/12/2018) dinihari WIB. Laga terakhir Grup B yang dihelat di Giuseppe Meazza itu berakhir dengan skor imbang 1-1.

Nerazzurri sebenarnya butuh hasil lebih baik daripada Tottenham Hotspur, yang melawat ke Barcelona untuk lolos ke babak 16 besar. Namun, Inter justru tertinggal lebih dahulu dari PSV usai Hirving Lozano mencetak gol di menit ke-13.

La Beneamata baru bisa menyamakan skor melalui Mauro Icardi di menit ke-73. Sementara itu, di Camp Nou Tottenham tertinggal di nyaris sepanjang pertandingan usai Ousmane Dembele mencetak gol cepat di awal babak pertama.

Peluang lolos Inter resmi musnah setelah Lucas Moura mencetak gol balasan Spurs di lima menit terakhir.

"Kami gagal menjaga ketenangan kami, meskipun faktanya segalanya masih mungkin," ucap pelatih Inter, Luciano Spalletti usai pertandingan kepada Sky Sport Italia.

Dengan demikian, Inter finis ketiga grup B di bawah Tottenham usai sama-sama meraih delapan poin. Inter tereliminasi karena kalah produktivitas gol tandang dari tim London Utara itu.

"Kami kehilangan bola, secara taktik tidak rapi dan PSV dibiarkan untuk melakukan serangan-serangan balik berbahaya," katanya.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews