KPK Sorot Batam, Rudi: Semua Harus Patuhi Aturan

KPK Sorot Batam, Rudi: Semua Harus Patuhi Aturan

Wali Kota Batam HM Rudi.

Batam - Pasca-kedatangan Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan ke Kota Batam, Wali Kota Batam HM Rudi berharap semua pegawai kembali mematuhi aturan.

"Semoga setelah kedatangan beliau, kita sadar kembali," kata Rudi kepada Batamnews.co.id, usai menghadiri Seminar Perempuan Antikorupsi di Gedung Pemko Batam, beberapa hari lalu. 

Rudi mengatakan, terutama untuk pegawai agar selalu mematuhi aturan, dan tidak bermain di luar aturan. "Tidak ada permainan lagi, intinya pegawai lah, harus sadar kembali, dan melaksanakan yang sudah menjadi aturan," kata dia. 

Apalagi lanjut Rudi, selama ini Batam sudah mendapat beberapa penghargaan, hal itu harus menjadi motivasi untuk memperbaiki kelalaian selama ini. "Semoga kita bisa untuk kembali. Untuk kembali, sudah pahamlah itu," kata Rudi sambil tersenyum.  

Rudi tidak bisa memberikan tanggapan terkait hasil survei KPK, bahwa masuknya Provinsi Kepri daerah terendah integritasnya. "Itu urusan Gubernur lah," katanya. 

Basaria berkunjung ke Batam sejak 28-29 November 2018. Ia mengikuti beberapa kegiatan seperti seminar, peresmian aplikasi pajak online, kuliah umum dan lainnya.   

(tan)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews