Cari Siput Sedut, Warga Lingga Malah Diterkam Buaya

Cari Siput Sedut, Warga Lingga Malah Diterkam Buaya

Azan memperlihatkan betis kirinya yang diterkam buaya (Foto:ist/Batamnews)

Lingga - Nasib kurang beruntung didapat Azan seorang warga Desa Panggak Laut, Kecamatan Lingga, Sabtu (10/11/2018) sore.

Pria berusia sekitar 40 tahun lebih itu diterkam buaya ketika mencari siput mata merah (Siput sedut) di sungai sekitaran kampung.

Sedang asyik mencari, Azan tak sadar hewan predator pemangsa itu mendekat hingga menerkam betis di bagian kaki kirinya.

"Iya tadi ada warga saya diterkam buaya saat mencari siput mata merah di bakau sungai kampung. Alhamdulillah dia bisa melepaskan diri," kata Kepala Desa Panggak Laut, Ahmad ketika dihubungi Batamnews.co.id, Sabtu (10/11/2018).

Ahmad bercerita, Azan bisa lepas dari hewan ganas itu setelah sedikit terjadi perlawanan. Secara spontan, Azan melibaskan parang yang ia bawa ke tubuh buaya tersebut.

"Tadi Azan sudah dibawa ke rumah sakit. Buaya itu tidak tahu lari kemana," ucapnya.

Ia berharap, masyarakat setempat bisa lebih berhati-hati ketika beraktivitas di sungai, baik untuk menjaring ikan maupun hal lainnya, agar kejadian serupa tidak terjadi lagi.

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews