Alibi Pelatih UEA Usai Dikalahkan Timnas Indonesia U-19

Alibi Pelatih UEA Usai Dikalahkan Timnas Indonesia U-19

Witan Sulaiman, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Chinese Taipei pada match day 1 Piala Asia U-19 2018. Indonesia menang 3-1

Jakarta - Pelatih Uni Emirat Arab (UEA) U-19, Ludovic Batelli mengatakan timnya bermain tak sesuai rencana saat dikalahkan Timnas Indonesia U-19, di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Rabu (24/10/2018) malam.

UEA takluk pada laga terakhir Grup A dari tuan rumah Indonesia dengan skor 0-1. Gol Witan Sulaiman di menit 22 membuat UEA gagal melangkah ke perempatfinal.

"Menurut saya kami bermain berbeda di dua babak pertandingan. Babak pertama kami bermain buruk," ujar Ludovic selepas pertandingan.

"Saya tidak kaget Indonesia berhasil mengalahkan kami. Mereka bermain dengan baik. Target kami adalah seri tapi kami kurang taktis dan harus menerima kekalahan," jelasnya.

Dengan kekalahan ini, UEA dipastikan tersingkir dari area Piala Asia U-19. Target Piala Dunia U-20 pun harus berakhir di babak penyisihan.

Hasil tersebut juga membuat Indonesia lolos dari Grup A dengan status runner-up. Sedangkan Qatar berhasil menjadi juara Grup A usai mengalahkan Taiwan dengan skor 4-0.

(*)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews