Kawanan Bandit Dibekuk Polresta Barelang

Tak Hanya Jambret, Total Hasil Curian Salman Cs Hingga Rp 2,2 Miliar

Tak Hanya Jambret, Total Hasil Curian Salman Cs Hingga Rp 2,2 Miliar

Kawanan bandit pelaku jambret dan pencurian diamankan Polresta Barelang, Jumat (1/6/2018). (Foto: Kokorimba/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Selain melakukan aksi jambret, kawanan bandit Salman Cs bertanggungjawab terkait sejumlah aksi pencurian di Kota Batam. Dari hasil penyelidikan terhadap tiga pelaku yang tertangkap, total hasil curian mereka mencapai Rp 2,2 miliar.

Kasat Reskrim Polresta Barelang, AKP Andri Kurniawan mengatakan Salman saat ini masih buron.

"Selain melakukan aksi jambret mereka juga melakukan pencurian di berbagai tempat. Jika ditotal mencapai Rp 2,2 miliar. Satu orang bernama Salman dalam pengejaran, kelompok ini tergolong sadis," kata Andri, Jumat (1/6/2018).

Kawanan jambret yang viral di medsos beberapa waktu lalu dibekuk Satreskrim Polresta Barelang, Jumat (1/6/2018) dini hari. Satu orang ternyata berhasil kabur.

Sebelumnya aksi mereka terekam CCTV. Tampak dari rekaman, mereka mengintai seorang nenek-nenek yang sedang berjalan di tempat sepi kawasan Ruko Aku Tahu III, Sei Panas, Kota Batam. 

Kejadian pada Minggu (20/5/2018). Satu dari mereka menarik tas yang sedang ditenteng nenek tersebut. Wanita tua itu terbanting ke beton akibat tarikan yang dilakukan penjambret.

Begitu tiba terkapar, pelaku juga menginjak lengan nenek tersebut untuk merebut tasnya. 

(jim)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews