Nikmatnya Seafood di Tengah Hutan Mangrove, Yuk Merapat

Nikmatnya Seafood di Tengah Hutan Mangrove, Yuk Merapat

BATAMNEWS.CO.ID, Tanjungpinang - Lelah dengan rutinitas sehari-hari atau sekadar ingin menyantap makanan laut bersama keluarga di tempat yang asri, dapat langsung menunjungi Mangrove Kampung Bulang yang dikelola oleh Pokdarwis Perwira Pesisir Kampung Bulang.

Mangrove Kampung Bulang ini dikelola 19 orang ibu-ibu bergagasan cemerlang, yang menyulap Kampung Bulang menjadi objek wisata baru berbasis masyarakat di Tanjungpinang. Jembatan atau pelantar dibuat khusus mengelilingi kawasan hutan mangrove Kampung Bulang.

Tour keliling pesisir hutan mangrove disediakan menggunakan boat, serta wisatawan juga bisa menikmati makanan khas Melayu di rumah makan yang juga di kelola oleh kelompok ini. Sembari menunggu pesanan makanan selesai dimasak, pengunjung juga bisa belajar alat music kompang.

"Selain wisata mangrove, kuliner, wisatawan yang hadir ke objek wisata ini juga akan di ajarkan cara bermain kompang sembari menunggu pesanan makanan yg di pesan, sambil menikmati suasana sejuk hutan mangrove," ujar Netinilawati, Ketua Kelompok Sadar Wisata Kampung Bulang, Selasa, (9/4).

Kepala Bidang Pengembangan Destinasi dan Industri  Pariwisata, Alfian S.Sos, M.Si saat meninjau lokasi sangat mengapresiasi semangat dan kreatifitas kelompok sadar wisata Kampung Bulang ini.

"Dengan adanya Pokdarwis yang memiliki kepedulian dan tanggungjawab serta sebagai penggerak penciptaan objek wisata baru yang memiliki ide-ide cemerlang, otomatis secara tidak langsung menggerakkan roda perekonomian yang ada di Kampung Bulang. Khususnya para ibu-ibu yg berada di sekitar objek wisata mangrove ini," ujar Alfian.

(snw)

 

Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews