Apri Sujadi Mutasi Sejumlah Pejabat Bintan

Apri Sujadi Mutasi Sejumlah Pejabat Bintan

Proses pelantikan pejabat di Kabupaten Bintan (Foto: Harry/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Bintan - Bupati Bintan Apri Sujadi melantik 185 pejabat eselon IV dan III di Aula Kantor Bupati Bintan, Desa Bintan Buyu, Senin (12/2/2018).

Dari 185 pejabat, lima camat dimutasi. Dalam perombakan jajaran di Kabinet Bintan Gemilang Jilid 7 ini, pejabat yang dimutasi diantaranya Camat Teluk Sebong, Camat Teluk Bintan, Camat Gunung Kijang, Camat Seri Kuala Lobam, dan Camat Tambelan.

Berdasarkan data dari Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Bintan. Empat camat yang dimutasi tersebut mendapatkan jabatan baru sedangkan satunya lagi tidak diberikan jabatan alias nonjob.

Camat yang mendapatkan jabatan baru yaitu Camat Teluk Bintan, Asun Ani dengan jabatan barunya Sekretaris Badan Perpustakaan dan Aset Daerah, Camat Teluk Sebong, Herika Silvia dengan jabatan barunya Kepala Bagian Tata Pemerintah, Camat Gunung Kijang, Satrida dengan jabatan barunya Camat Teluk Bintan.

Kemudian, Camat Seri Kuala Lobam, Raja Lukman dengan jabatan barunya sebagai Kabid di Dinas Pemberdayaan Perempuan, Anak dan KB. Sedangkan Camat Tambelan  Ahkyarudin tidak diberikan jabatan alias nonjob.

"Setau kami empat camat yang dimutasi. Kalau Camat Tambelan, Ahkyarudin dianaliskan. Kasarnya dinonjobkanlah," ujar Mantan Camat Teluk Bintan, Asun Ani di Pasar Tani, Kecamatan Toapaya.

Asun menambahkan posisi kursinya dulu sebagai Camat Teluk Bintan telah resmi diduduki oleh Satrida yang sebelumnya Camat Gunung Kijang. 

Sedangkan kursi Camat Gunung Kijang yang ditinggalkan Satrida diambil alih oleh Arif Sumarsono yang sebelumnya menjabat Lurah Toapaya Asri.

"Arif Sumarsono menjabat sebagai Sekcam Gunung Kijang dan Pelaksana Tugas (Plt) Camatnya juga," katanya. 

(ary)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews