Nonton Komodo dan Buaya Raksasa di Safari Lagoi Dapat Rujak Gratis

Nonton Komodo dan Buaya Raksasa di Safari Lagoi Dapat Rujak Gratis

Buaya raksasa di taman safari Lagoi. (Foto: Ary/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Lagoi - Bagi yang berani melihat komodo dan buaya terbesar dunia di Safari Lagoi akan diberikan satu porsi rujak secara gratis oleh pihak pengelola.

Rujaknya dijamin enak karena berisikan buah-buahan segar hasil panen dari perkebunan alam suaka margasatwa di lokasi tersebut.

"Gimana ada yang berani coba. Kami kasih rujak segar ala Safari Lagoi loh," ujar Direktur PT Safari Bintan Lagoi, Tonny Budhi Harjo kepada Batamnews, Sabtu (26/8/2017). 

Buaya raksasa yang dihadirkan dalam penakaran Safari Lagoi ada dua ekor. Buaya jantan berukuran 6 meter lebih dengan bobot sekitar 1 ton lebih. Sedangkan buaya betinanya berukuran 5 meter lebih dengan bobot sekitar 800 Kg lebih.

Begitu juga dengan komodonya. Ada dua ekor yaitu komodo jantan berukuran sekitar 3 meter dengan bobot sekitar 300 Kg dan betinanya berukuran 2 meter lebih dengan bobot  sekitar 200 Kg.

"Datanglah kesini. Hanya bayar Rp 100 ribu untuk dewasa dan Rp 50 ribu anak-anak. Dijamin seneng dan pulang dapat ilmu," katanya.

Selain komodo dan buaya, dalam taman seluas 100 hektare ini banyak dihuni berbagai jenis mamalia, reptil, dan unggas. Kemudian ada ratusan jenis-jenis tumbuhan, baik sayur, buah, sampai tanaman obat-obatan.

"Ada  20 jenis mamalia, 27 reptil, dan 40 jenis burung disini. Kami juga suguhkan tempat rekreasi seperti di pesawahan," pungkasnya.***

(ary) 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews